Sabtu, 15 Maret 2025

Selama Satu Minggu KPUD Pematangsiantar Verifikasi Administrasi Berkas 464 Bacaleg

Redaksi - Rabu, 17 Mei 2023 13:39 WIB
151 view
Selama Satu Minggu KPUD Pematangsiantar Verifikasi Administrasi Berkas 464 Bacaleg
Foto: Andhika Prasetia
Ilustrasi 
Pematangsiantar (SIB)
Selama satu minggu (16-23 Mei 2023) KPUD Pematangsiantar akan melakukan verifikasi administrasi, berkas 464 Bacaleg (bakal calon legislatif) yang didaftarkan 17 dari 18 Parpol peserta Pemilu 14 Februari 2024, Ruang waktu perbaikan dijadwalkan 26 Juni sampai 9 Juli 2023.

"Masa verifikasi administrasi tahap pertama berkas 464 Bacaleg, selama seminggu, mulai tanggal 16 sampai 23 Mei 2023," kata Nurbaiyah Siregar SH, Komisioner Divisi Hukum Pengawasan KPUD Pematangsiantar kepada SIB, Selasa (16/5), ketika ditanyakan pasca 464 Bacaleg didaftarkan Parpol peserta Pemilu 2024.

Dikemukakannya, verifikasi administrasi tahap kedua, mulai tanggal 10 Juli sampai 6 Agustus 2023, pasca ruang perbaikan surat persyaratan pencalonan sudah terpenuhi, kemungkinan ditemukan MS (memenuhi syarat) atau TMS (tidak memenuhi syarat).

Nurbaiyah menambahkan, tanggal 6 sampai 9 Agustus 2023 penyusunan penetapan DCS (daftar calon sementara), tanggal 12 sampai 18 Agustus 2023 pengumuman DCS, dan KPUD memberi ruang tanggapan dari masyarakat atas pengumuman DCS tanggal 19 sampai 28 Agustus 2023, tutupnya. (D1/r)





Sumber
: Koran SIB
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru