Sabtu, 15 Maret 2025

66 PNS Pemkab Humbahas Ujian Kenaikan Pangkat Sistem CAT

Redaksi - Selasa, 04 April 2023 17:15 WIB
274 view
66 PNS Pemkab Humbahas Ujian Kenaikan Pangkat Sistem CAT
Foto : SIB/Sahat M Sihite
SIMULASI : Kepala BKPSDM Kabupaten Humbahas, Christison Rudianto Marbun, saat mendampingi para PNS simulasi Ujian Kenaik
Humbahas (harianSIB.com)

Sebanyak 66 pegawai negeri sipil (PNS) Pemerintahan Kabupaten Humbang Hasundutan (Pemkab Humbahas) mengikuti ujian dinas kenaikan pangkat sistem CAT (Computer Assisted Test), di Laboratorium Komputer SMP N-2 Doloksanggul, Jalan Merdeka, Kecamatan Doloksanggul, Selasa (4/4/2023).

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Humbahas, Christison Rudianto Marbun dalam sambutannya mengucapkan selamat datang dan terima kasih atas kesediaan Kantor Regional VI BKN Medan untuk memfasilitasi pelaksanaan Ujian Dinas dan Ujian Penyesuaian Kenaikan Pangkat di lingkungan Pemerintahan Kabupaten Humbang Hasundutan.

Adapun jumlah peserta ujian 66 orang dengan rincian ujian dinas tingkat I (IID ke IIIA) berjumlah 25 orang, ujian dinas tingkat II (IIID ke IVA) berjumlah 14 orang dan ujian dinas penyesuaian ijazah berjumlah 27 orang.

Christison berharap seluruh peserta bisa mengikuti ujian dinas ini dengan baik dan lancar, lulus dengan hasil yang baik, sehingga nantinya peserta dapat memenuhi salah satu persyaratan untuk digunakan dalam proses kenaikan pangkat.

Untuk selanjutnya, Rabu 5 April 2023, akan diadakan tes wawancara.

Bapak Kepala Kantor Regional VI BKN Medan, yang diwakili, Enrich C. Simanungkalit menjelaskan bagaimana menggunakan Computer Assisted Test (CAT) dengan mengadakan simulasi cara membuka soal ujian, menjawab dan menyimpan hasil jawaban peserta ujian.

"Karena ini menjadi persyaratan dilaksanakannya tes ujian dinas ini, semua peserta agar santai dalam mengikuti ujian ini," kata Enrich.(G3)



Editor
:
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru