Rabu, 16 April 2025
Dr dr Horas Rajagukguk SpB FINACS:

Fasilitas Ada Tapi Proses Pengentasan Kemiskinan Terkendala Akses

Redaksi - Selasa, 28 Maret 2023 18:12 WIB
394 view
Fasilitas Ada Tapi Proses Pengentasan Kemiskinan Terkendala Akses
(Foto: Toga Aritonang / Median Aritonang)
Mandat: Ketua terpilih  Toga Aritonang, dohot boruna, bere dan ibebere Kota Medan Dr dr Horas Rajagukguk SpB FINACS (k
Medan (SIB)
Ketua Toga Aritonang, dohot boruna, bere dan ibebere Kota Medan Dr dr Horas Rajagukguk SpB FINACS minta keluarga besar pomparan Toga Aritonang bersedia menjadi relawan untuk memberi akses pada warga miskin kota.
“Fasilitas dari pemerintah ada. Mulai dari BPJS Ketenakerjaan, BPJS Kesehatan serta fasilitas lain dari Pemerintah Kota Medan, tapi warga miskin kota tak mengetahui dan tidak memiliki akses. Akhirnya upaya pengentasan kemiskinan jalan di tempat,” ujarnya seusai terpilih (kembali) secara aklamasi menjadi ketua organisasi itu di Yayasn Pendidikan Markus Jalan Kapt Muslim Medan, Rabu (22/3).
Ia menegaskan, banyak fasilitas dari pemerintah. Fasilitas pemerintah pusat yang digagas Presiden Joko Widodo.
Kemudian pemerintah Sumatera Utara lewat program Gubernur Edy Rahmayadi. Terakhir program Wali Kota Bobby Nasution yang memungkinkan warga Medan berobat ke rumah sakit rujukannya.
“Tetapi, hasil belum maksimal. Saya berharap keluarga besar pomparan Aritonang menjadi relawan membuka dan memberi akses,” ujarnya.
Khusus belum dimanfaatkannya akses untuk pengentasan kemiskinan, ia menunjuk tokoh di lingkungan Aritonang yang memiliki banyak program bantuan tapi belum tepat sasaran.
“Para tokoh Aritonang punya kemampuan dan mau memberi tapi tidak tahu apa yang dibutuhkan warga yang butuh bantuan,” tegasnya. “Itulah sebabnya saya minta, Toga Aritonang, dohot boruna, bere dan ibebere Kota Medan tak hanya menjadikan organisasi ini selevel serikat tolong menolong tapi harus lebih maksimal,” tambahnya.
Ia minta, tiap tingkat organisasi mematangkan program kerjanya dan mempertajam visi dan misi organisasinya sebagai amanat AD dan ART untuk kemanfaatan dan kebergunaan Toga Aritonang. Hal itu muaranya pengembangan SDM dan ekonomi warga.
Ia menunjuk tokoh Aritonang yang telah berbuat maksimal. Seperti Letjen Purn Tiopan Aritonang, Mayjen TNI Turmarhaban Rajagukguk, Irjen Pol (Purn) Edward Aritonang, Brigjen TNI (Purn) Hasudungan Aritonang, pengusaha nasional Johanes Kennedy Aritonang, AKBP (Purn) Binsar Aritonang, Rion Aritonang SH, Redy Rajagukguk SH SpN, Wilson Rajagukguk SE, Ir Dandis Rajaguk­guk, Onggur Rajagukguk hingga Mengihut Rajagukguk, Drs. Roma P Simaremare dan berbagai tokoh lainnya. “Saya berharap keluarga pomparan Aritonang melakukan aksi yang lebih maksimal dalam membangun bangsa,” tutupnya.
Ketua Panitia Meriandi Aritonang melaporkan, musyawarah diikuti 17 dari 21 PAC Toga Aritonang. “Yang belum hadir pun mengutus yang mengartikan kegiatan didukung penuh,” tutup politisi PSI tersebut. (R10/a)


Sumber
: Koran SIB
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru