Minggu, 20 April 2025

Robi Barus Kunjungi Rumah Belum Dibangun Pasca Kebakaran 4 Tahun Lalu

Redaksi - Kamis, 19 Januari 2023 13:18 WIB
219 view
Robi Barus Kunjungi Rumah Belum Dibangun Pasca Kebakaran 4 Tahun Lalu
Foto: SIB/Dok Humas
KUNJUNGI: Anggota DPRD Medan Robi Barus bersama Sekcam Medan Baru Hafiz Rambe dan Lurah Petisah Elkon Erwin Limbong, kemarin mengunjungi rumah Iyet yang terbakar 4 tahun lalu. 
Medan (SIB)
Anggota DPRD Kota Medan Robi Barus mengunjungi rumah Iyet alias Bu Yetty di Jalan S Parman Gang Pasir Kelurahan Petisah Hulu Medan Baru, kemarin karena mendapat laporan rumahnya belum dibenahi sejak peristiwa kebakaran tahun 2019 lalu.

Kepada wartawan, Rabu (18/1) politisi PDI Perjuangan tersebut menyebutkan dirinya mendatangi rumah tersebut bersama Sekcam Medan Baru Hafiz Rambe dan Lurah Petisah Elkon Erwin Limbong.

Di lokasi itu, Robi melihat kondisi rumah tersebut masih ditutupi seng dengan kondisi bangunan belum dibangun. "Bangunan rumahnya masih rendah hanya atapnya diberikan seng. Kita akan coba tanyakan status keabsahan rumah terlebih dahulu agar bisa diusulkan kepada intansi terkait," ujarnya.

Robi menyatakan bila nantinya rumah tersebut tidak memiliki alas hak, dirinya siap membantu secara pribadi. Saat itu, Hafiz Rambe mengatakan bahwa rumah tersebut bisa diusulkan masuk dalam program bedah rumah milik Pemko Medan, tapi harus menyiapkan sejumlah dokumen.

Pemilik rumah, Iyet mengatakan bahwa rumah tersebut terbakar tahun 2019. Namun dirinya belum bisa membangun ulang rumahnya dan bersyukur Politisi PDI Perjuangan itu datang dan melihat langsung. Diharapkannya, rumahnya segera dibangun. (A12/d)




Sumber
: Koran SIB
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru