Jumat, 25 April 2025

AKP Dahniel Saragih Dimutasi jadi Kasat Lantas Polres Taput

Redaksi - Sabtu, 03 Desember 2022 12:36 WIB
744 view
AKP Dahniel Saragih Dimutasi jadi Kasat Lantas Polres Taput
(Foto Dok/Humas Polres)
SERTIJAB : Kapolres Humbahas AKBP Achmad Muhaimin memimpin upacara Sertijab Wakapolres Humbahas dan Kasat Lantas di Lapangan Apel Mako Polres Humbahas, Sabtu (3/12/2022). 
Humbahas (harianSIB.com)
Kapolres Humbahas AKBP Achmad Muhaimin memimpin upacara serah terima jabatan (Sertijab) Wakapolres dan Kasat Lantas di Lapangan Apel Mako Polres Humbahas, Sabtu (3/12/2022).

Wakapolres Humbahas kini dijabat oleh Kompol Tangap Manurung menggantikan pejabat lama Kompol Demita Pinem yang telah memasuki masa pensiun.

Kompol Tangap Manurung sebelumnya menjabat sebagai Kabag Ops di Polres Serdang Bedagai.

Sementara Kasat Lantas yang baru dijabat Iptu Hendri Paloma Bangun SH menggantikan AKP Dahniel Saragih SH MH yang dimutasi menjadi Kasat Lantas Polres Tapanuli Utara (Taput).

Sedangkan Iptu Hendri sebelumnya menjabat sebagai Kaurbin Ops Sat Lantas Polres Pematang Siantar.

Kapolres Humbahas AKBP Achmad Muhaimin SIK MH dalam arahannya menyampaikan, bahwa serah terima jabatan itu merupakan rangkaian dari mutasi beberapa pejabat di lingkungan Polda Sumut sebagai realisasi dari kebijakan Kapolda Sumut.

"Pergantian jabatan dalam jajaran Kepolisian merupakan hal yang biasa pada hakekatnya merupakan salah satu wujud pembinaan organisasi Polri dalam rangka menjamin dinamika organisasi untuk terus menerus berupaya meningkatkan dan mengembangkan kemampuan persatuan di dalam mensukseskan pelaksanaan tugas Polri," kata Kapolres.

Lebih lanjut disampaikan, melalui pergantian jabatan itu diharapkan akan tetap terpelihara daya manajerial dan daya Opsnal yang handal dalam organisasi Polri, sehingga mampu melaksanakan tugas dan tanggung jawab sesuai dengan fungsi dan peranannya selaku pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat serta sebagai penegak hukum yang profesional.

Kepada Wakapolres dan Kasat Lantas yang baru, Kapolres mengucapkan selamat datang dan selamat bergabung di Polres Humbahas serta diharapkan segera menyesuaikan diri.

Sementara kepada Kasat Lantas yang lama AKP Dahniel Saragih, Kapolres menyampaikan terimakasih yang setinggi-tingginya atas dedikasi dan loyalitas yang dilakukan selama bertugas di Polres Humbahas.

"Selamat atas penempatan yang baru selaku Kasat Lantas Polres Taput," ucap Kapolres mengakhiri sambutannya.

AKP Dahniel Saragih telah menjabat sebagai Kasat Lantas Polres Humbahas selama 2 tahun 7 bulan. Sebelumnya dia menjabat sebagai Kapolsek Talun Kenas, Polresta Deliserdang. Dan kini menjabat sebagai Kasat Lantas Polres Taput.

Di mata masyarakat Dahniel dikenal sebagai polisi yang baik, ramah dan dekat dengan masyarakat, termasuk kepada wartawan yang bertugas di wilayah Kabupaten Humbahas. (BR7/SMS)




Editor
: Bantors Sihombing
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru