Medan (SIB)
Anggota DPRD Sumut Salmon Sumihar Sagala mengapresiasi gebrakan baru Wali Kota Medan Bobby Nasution yang membolehkan masyarakat menggunakan Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan surat keterangan yang sah lainnya untuk mendapatkan pelayanan kesehatan atau berobat di sejumlah Rumah Sakit di Medan secara gratis mulai 1 Desember 2022.
"Kita juga berharap kepada Gubernur Sumut, bupati/wali kota di Sumut memberlakukan kebijakan yang sama atau dengan kata lain, terinspirasi membuat program konkrit serupa untuk memenuhi pelayanan kesehatan bagi warga di Sumut," ujar Salmon Sumihar Sagala kepada wartawan, Rabu (30/11) melalui telepon di Medan.
Apalagi diketahui, tambahnya, urusan kesehatan ini merupakan pelayanan dasar bagi masyarakat, yang sangat mendesak untuk dipenuhi, tidak ada salahnya diikuti oleh Gubernur Sumut, bupati dan wali kota di Sumut, agar program Sumut sehat atau rakyat tidak sakit bisa menjadi kenyataan.
Anggota dewan Dapil Karo, Dairi dan Pakpak Bharat ini merespon kabar gembira yang disampaikan Wali Kota Medan Bobby Nasution yang menyatakan berobat gratis dengan menggunakan KTP merupakan jawaban bagi mereka yang tak bisa memakai kartu BPJS Kesehatan, karena belum memiliki atau yang menunggak.
"Langkah ini selain membuat masyarakat tak lagi kesulitan berobat, kepada rumah sakit pemerintah dan swasta diharapkan meningkatkan mutu pelayanan secara maksimal, khususnya kepada warga yang tidak mampu," tambah mantan anggota DPRD Karo ini.
Salmon juga mendorong rumah sakit untuk menyosialisasikan layanan gratis tersebut, agar tidak ada keraguan dan mis informasi bagi keluarga pasien yang datang dan ingin berobat ke rumah sakit.
Apalagi diketahui, tambah Salmon, berdasarkan laporan ke lembaga legislatif, banyak masyarakat yang tidak tahu bahwa BPJS tidak lagi menyediakan kartu, sehingga menimbulkan keresahan yang dikhawatirkan menghambat proses pelayanan kesehatan.
"Selain itu, ada juga masyarakat yang terpaksa mengambil langkah menggunakan fasilitas pasien umum, padahal seharusnya pengobatannya gratis," katanya.
Selain mengapresiasi berobat gratis menggunakan KTP, Salmon Sagala berharap kebijakan Pemko ini menjadi contoh yang baik bagi pemerintah kabupaten/kota, khususnya Pemprov Sumut agar lebih berupaya keras untuk meningkatkan presentase pelayanan kesehatan di Sumut.
"Artinya, kita berharap Pemprov Sumut terinspirasi untuk membuat langkah konkrit serupa, mengingat saat ini baru sekitar 70 persen masyarakat ter-cover oleh pelayanan kesehatan," ujar Salmon sembari berharap alokasi anggaran perlu ditingkatkan untuk menambah kuota BPJS Penerimaan Bantuan Iuran (PBI) yang selama ini belum memenuhi harapan. (A4/f)