Kamis, 24 April 2025

Mantan Pelajar SMA Kesuma Bangsa Londut Siswa Terbaik Dikmata TNI AL Angkatan ke-42 TA 2022

Redaksi - Kamis, 01 Desember 2022 16:05 WIB
831 view
Mantan Pelajar SMA Kesuma Bangsa Londut Siswa Terbaik Dikmata TNI AL Angkatan ke-42 TA 2022
Foto: Dok/Patar Lumbantoruan
TERIMA DOKUMEN : Prada Marinir Dimas Sriatmaja, menerima dokumen berkaitan pelantikan Prajurit TNI AL strata Tamtama Angkatan ke-42 gelombang 1 TA 2022 dari Dankodiklatal, Letjen TNI Suhartono di Lapangan Kawah Candradimuka Puslatdiksa
Aekkanopan (SIB)

Komandan Komando Pembinaan Doktrin Pendidikan dan Latihan TNI Angkatan Laut (Dankodiklatal), Letjen TNI Suhartono melantik 857 Prajurit TNI AL strata Tamtama dalam program Pendidikan Pertama Tamtama (Dikmata) TNI AL Angkatan ke-42 gelombang 1 TA 2022 di Lapangan Kawah Candradimuka Puslatdiksarmil Juanda, Sidoarjo, Kamis (24/11) lalu.

Siswa terbaik Dikmata Angkatan 42/1 TA 2022 itu diraih mantan pelajar SMA Swasta Kesuma Bangsa Londut, Kecamatan Kualuh Hulu, Kabupaten Labuhan Batu Utara (Labura), Provinsi Sumut, Prada Marinir Dimas Sriatmaja.

Kepala SMA Kesuma Bangsa Londut, Patar Lumbantoruan, Jumat (25/11) bersyukur dan bangga, mantan Komandan Paskibra tingkat Kabupaten Labura pada HUT RI beberapa tahun lalu, Dimas, berhasil masuk TNI AL dan telah dilantik di Sidoarjo.

"Selamat atas prestasinya dan prestasi yang diraih itu menjadi kado emas kepada sekolah dan kado berharga di hari guru tahun 2022 buat Labura dan Sumut," ujar Patar.

Menurut Lumbantoruan, selama duduk di bangku sekolah, siswa terbaik Dikmata TNI AL Angkatan 42 itu, termasuk siswa yang disiplin, mempunyai tekad dan cita-cita menjadi TNI.

Ditambahkan, sewaktu sekolah, sudah yakin putra dari Bapak Sriono dan Ibu Supriani itu pasti menjadi orang yang sukses dan menjadi pemimpin karena dia tekun, selalu minta doa restu kepada guru-gurunya, termasuk kepada saya dengan mengatakan mohon doanya agar bisa sukses. (SS19/f)





Sumber
: Koran SIB
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru