Medan (SIB)
Irwasda Polda Sumut buka Diklat Audit Tingkat Dasar di lingkungan Itwasda Polda Sumut Tahun 2022 diikuti peserta sebanyak 40 personel yang terdiri dari 12 personel staf Itwasda dan 28 personel dari Kasiwas Polres jajaran Polda Sumut.
Kegiatan pelatihan dilaksanakan selama 5 hari mulai tanggal 12 sampai 16 September 2022 dengan metode PJJ (zoom meeting).
Turut hadir dalam pembukaan giat ini Ketua Pusdiklatwas BPKP Dr Arief Tri Hardiyanto CA, Ak, MBA, CFE, CMA, CSEP, QIA, CGCAAE, mewakili Kapolda Sumut yaitu Irwasda Polda Sumut Kombes Pol Drs Armia Fahmi MH, Instruktur Pusdiklatwas BPKP, Auditor Kep. Madya Tk. III Itwasda, Irbid 1 dan 2 Itwasda, Parik/Auditor Itbid Itwasda, Penyelenggara dari Pusdiklatwas BPKP dan para peserta diklat.
Kapolda Sumut diwakili Irwasda Polda Sumut Kombes Pol Drs Armia Fahmi MH mengatakan, tujuan dilaksanakannya kegiatan ini untuk meningkatkan kompetisi aparat pengawas internal pemerintah yang merupakan salah satu strategi pengawas inspektorat pengawas umum Polri dalam memberikan penguatan pengawasan internal Polri, Selasa (13/9).
Irwasda Polda Sumut juga menyampaikan kegiatan pelatihan ini agar dimanfaatkan dengan baik sebagai sarana untuk mendapatkan pengetahuan dan wawasan guna merumuskan pola tindak dalam mengawasi kegiatan internal kepolisian.
"Kegiatan diharapkan dapat diikuti dengan baik oleh para peserta agar mendapatkan transfer knowladge dari para instruktur diklat," pungkasnya. (TM/c)