Sabtu, 15 Maret 2025

Coffee Dante & Davin Hadir di Pasar Baru Medan

Redaksi - Sabtu, 13 Agustus 2022 17:12 WIB
671 view
Coffee Dante & Davin Hadir di Pasar Baru Medan
Foto: Facebook
Coffee Dante & Davin.
Medan (SIB)
Grand Opening atau pembukaan Coffee Dante & Davin akan digelar di Jalan Pasar Baru No 36 Kelurahan Titi Rante Padangbulan Medan hari ini, Sabtu (13/8).

Demikian dikatakan Owner atau pengelola Coffee Dante & Davin Albert Manik kepada SIB di Medan, Jumat (12/3).

Menurut Albert, acara yang dijadwalkan dimulai pukul 15.00 WIB sampai selesai akan diawali ibadah atau misa dipimpin Pastor Thomas Tarigan.

Dikatakan, pembukaan yang dimeriahkan Seniman Naimarata tersebut juga dihadiri kalangan keluarga, mitra atau patner bisnis, Keluarga Besar Satgas PBB (Pemuda Batak Bersatu) Sumut, Satgas IPK (Ikatan Pemuda Karya) Kota Medan, Keluarga Besar Silauraja Indonesia dan undangan lainnya.

Lebih lanjut dijelaskan, kehadiran Coffee Dante & Davin di Jalan Pasar Baru akan menambah semangat keberadaan Coffee Dante & Davin yang telah eksis di Jalan Bunga Kenanga Medan, kawasan Simpang Limun Medan, Samosir, Haranggaol (Simalungun) dan Kabanjahe.

"Kehadiran Coffee Dante & Davin di Kota Medan khususnya Coffee Dante & Davin di kawasan Jalan Pasar Baru Padangbulan Medan bisa eksis dan semakin diminati warga Kota Medan sekitarnya, " harapnya.

Dia berharap ke depan kiranya Coffee Dante & Davin di Kota Medan dan sekitarnya maupun di sejumlah daerah bisa eksis dan solid di tengah - tengah masyarakat. (rel/R14/f)

Sumber
: Koran SIB
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru