Sabtu, 15 Maret 2025

Kadisdik Deliserdang Pimpin Sukseskan Kurikulum Merdeka Belajar di SMPN Sunggal

Redaksi - Selasa, 19 Juli 2022 17:28 WIB
495 view
Kadisdik Deliserdang Pimpin Sukseskan Kurikulum Merdeka Belajar di SMPN Sunggal
Foto dok/Disdik
PIMPIN: Kadisdik Deliserdang Yudi Hilmawan (2 kiri) memimpin Sukseskan Kurikulum Merdeka Belajar dengan peserta sosialisasi di Sunggal, Jumat (15/7).
Deliserdang (SIB)
Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Deliserdang Yudi Hilmawan SE MAP memimpin sosialisasi budaya prestasi siswa dalam membangun komunikasi efektif bersama orangtua, masyarakat dan sekolah.

Sosialisasi itu dianggap penting guna menyukseskan Kurikulum Merdeka Belajar Tahun Pelajaran 2022/2023.

"Jadi bapak/ibu Kepala Sekolah SMP negeri maupun swasta di Kabupaten Deliserdang supaya dapat mempedomani Kurikulum Merdeka Belajar. Kurikulum Merdeka yaitu kurikulum dengan pembelajaran intrakurikuler (kegiatan utama persekolah) yang beragam," terang Yudi dalam sambutannya di hadapan para kepala sekolah di SMPN 2, Sunggal, Jumat (15/7).

Menurutnya, kurikulum Merdeka Belajar adalah kebijakan pengembangan yang dikeluarkan Kemdikbudristekdikti untuk pembelajaran peserta didik di sekolah.

Kebijakan merdeka belajar menjadi langkah untuk mentransformasi pendidikan demi terwujudnya Sumber Daya Manusia (SDM) Unggul Indonesia yang memiliki Profil Pelajar Pancasila.

"Tujuan kurikulum merdeka belajar ini, siswa benar-benar diharapkan untuk mengembangkan kemampuan literasi serta numerik yang mereka miliki dengan dasar penilaian yang dilihat dari kemampuan melakukan analisa serta berpikir kritis melalui kemampuan analisa kognitif tiap siswa," terang mantan Kepala BKD Deliserdang itu.[br]



Ditambahkan, dalam kurikulum merdeka belajar, guru memiliki keleluasaan untuk memilih berbagai perangkat ajar sehingga pembelajaran dapat disesuaikan dengan kebutuhan belajar dan minat peserta didik.

Guru juga bisa membuat projek untuk menguatkan pencapaian profil pelajar Pancasila yang dikembangkan berdasarkan tema tertentu yang ditetapkan oleh pemerintah.

"Saya berharap kurikulum Merdeka Belajar ini dapat dipedomani dengan baik oleh para bapak/ibu guru di sekolah masing-masing dan juga diketahui para orangtua. Hal ini untuk mendukung visi misi Bupati Deliserdang yaitu Bapak H Ashari Tambunan," tandas Yudi.

Sosialisasi yang diikuti 270 peserta tersebut berjalan baik. Dimana para peserta mengajukan pertanyaan yang dijawab Kadisdik Deliserdang juga Kasi Kurikulum SMP Drs Seh Muli Pinem MPd, Koorwil Kecamatan Sunggal dan Kepala UPT SPF SMPN 2 Sunggal. (C3/d)





Sumber
: Koran SIB
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru