Senin, 16 Desember 2024

Anggaran Rehab Gedung BPPRDP UPT Sibolga Dinilai Terlalu Besar

Redaksi - Kamis, 30 Juni 2022 16:55 WIB
254 view
Anggaran Rehab Gedung BPPRDP UPT Sibolga Dinilai Terlalu Besar
Foto : Ist/harianSIB.com
Kantor Samsat Sibolga.
Sibolga (SIB)
Anggaran rehabilitasi gedung Badan Pengelolaan Pajak dan Retribusi Daerah Provsu (BPPRDP) Unit Pelaksana Teknis (UPT) Sibolga Tahun Anggaran 2021 dinilai terlalu besar Rp472.582.152.

Dalam penelusuran wartawan SIB di lokasi, Kamis (29/6), anggaran yang hampir setengah miliar rupiah itu diperuntukkan untuk pergantian plafon serta perbaikan lantai II.

Kepala BPPRDP UPT Sibolga Syaiful Bahri yang dikonfirmasi SIB via selulernya membenarkan adanya pelaksanaan rehabilitasi kantor untuk pergantian plafon dan lantai II. “Pekerjaannya tahun 2021, dan sudah selesai,”kata Syaiful.

Sementara itu, sejumlah aktivis di Kota Sibolga mempertanyakan anggaran rehabilitasi kantor BPPRDP UPT Sibolga yang cukup besar kalau hanya diperuntukkan pada perbaikan plafon dan lantai II. Hal itu disampaikan Aktivis Pemantau Pembangunan Indonesia Jontua Situmeang. "Dari estimasi kita sementara ada kelebihan anggaran dalam pergantian plafon dan perbaikan lantai tersebut," katanya. (SS20/a)

Sumber
: KORAN SIB
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru