Rabu, 23 April 2025

Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) Tingkat SMP Se-Dairi Diikuti 161 Peserta

Redaksi - Selasa, 21 Juni 2022 15:52 WIB
342 view
Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) Tingkat SMP Se-Dairi Diikuti 161 Peserta
Foto/Dok/Kominfo Dairi
PUKUL GONG: Bupati Dairi, Eddy Keleng Ate Berutu pukul gong tandai FLS2N dimulai, Selasa (21/6/2022) di halaman SMPN 1 Sidikalang.
Sidikalang (harianSIB.com)

Bupati Dairi, Eddy Keleng Ate Berutu membuka Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) tingkat SMP se-Kabupaten Dairi, Selasa (21/6/2022) di SMP Negeri 3 Sidikalang.

Adapun perlombaan, yaitu festival kreatifitas tari, festival kreatifitas seni, lomba vocal solo dan lomba desain foster yang diikuti 30 sekolah 161 peserta lomba.

Eddy KA Berutu mengapresiasi pelaksanaan kegiatan festival, karena sportifitas dan kretifitas tidak tumbuh dengan tiba- tiba, namun harus dikembangkan.

Pemerintah harus memberikan tempat untuk siswa berkreasi sekaligus menampilkan budipekerti melalui kearifan lokal.

"Ajang ini, untuk berikan kesempatan generasi muda membuat karya yang bisa menghibur, menunjukkan keindahan dan lainnya," ungkapnya.

Sementara itu, Kadis Pendidikan Dairi, Fatimah Boangmanalu menuturkan, event ini, sebagai wadah menunjukkan cara bagaimana bersosialisasi sehinga bisa menghadapi perkembangan jaman di masa yang akan datang.

"Kejuaraan bukan hal yang utama, tetapi bagaimana bisa berkolaborasi, berkreasi dengan kemampuan melalui seni," ungkap Fatimah.(B3)

Editor
:
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru