Rabu, 12 Maret 2025

Beberapa Tiang Listrik Nyaris Tumbang di Jalan Menuju Nagori Panombean Hutaurung

Redaksi - Rabu, 02 Maret 2022 14:51 WIB
374 view
Beberapa Tiang Listrik Nyaris Tumbang di Jalan Menuju Nagori Panombean Hutaurung
(Foto Dok/Warga)
NYARIS RUBUH: Tiang listrik di sepanjang jalan menuju Nagori Panombean Hutaurung Kecamatan Jorlanghataran Simalungun nyaris rubuh. Foto dipetik, Selasa (1/3).
Tigabalata (SIB)
Beberapa tiang listrik di sepanjang jalan menuju Nagori (Desa) Panombean Hutaurung Kecamatan Jorlanghataran Simalungun nyaris tumbang hingga meresahkan warga.

Informasi dari Warga Desa Panombean Hutaurung Marga Sinaga, Boru Simbolon, Boru Simanjuntak dan Butarbutar, Selasa (1/3) menyampaikan, satu unit tiang listrik menuju perkampungan nyaris tumbang ke badan jalan akibat hujan deras pada Senin (28/2) malam.

Akibatnya aktifitas harian ibu-ibu rumah tangga terganggu karena arus listrik padam.

Diungkapkan Sinaga, tiang listrik yang nyaris tumbang belum diperbaiki pihak terkait. "Tiang listrik masih melintang di badan jalan hingga meresahkan dan mengganggu kenyamanan pengguna jalan dan belum ada tanda-tanda perbaikan,' ujar Sinaga.

Warga berharap tiang listrik segera diperbaiki agar arus listrik dapat dialirkan ke Desa Panombean Hutaurung.(D9/d)

Sumber
: Koran SIB
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru