Jumat, 14 Maret 2025

AKA 3 Sosialisasi Keselamatan Berkendara di SMA Negeri 1 Air Putih

Redaksi - Minggu, 13 Februari 2022 19:56 WIB
616 view
AKA 3 Sosialisasi Keselamatan Berkendara di SMA Negeri 1 Air Putih
Foto: Ist/harianSIB.com
Ilustrasi keselamatan jalan raya
Batubara (SIB)
PT. Anugerah Karya Abiwara (AKA) 3 Indrapura selaku Dealer Honda mengadakan sosialisasi safety riding yang bertujuan untuk memberikan edukasi teori dan praktik keselamatan berkendara di jalan raya di Aula SMAN I Air putih, Kabupaten Batubara, Selasa (8/2).

Dealer safety riding advisor dari PT. AKA 3 Indrapura Sri Rahayu memberi pembelajaran dalam berlalu lintas kepada 40 siswa SMAN I Air Putih.

Sri Rahayu menjelaskan bahwa berkendara terdapat berbagai rambu lalulintas untuk diketahui masyarakat sebagai penguji keterampilan dan pengetahuan. Cara seperti ini, dianggap sebagai salah satu solusi dalam menggabungkan materi pembelajaran berlalu lintas yang mampu memotivasi para pengguna jalan raya menjadi duta keselamatan berkendara di masa depan.

Menurutnya, kegiatan ini adalah kegiatan rutin dan berkesinambungan yang dilaksanakan Honda untuk masyarakat pengguna sepeda motor dengan tujuan dapat menekan angka kecelakaan di jalan raya di tahun-tahun mendatang. (E2/d)

Sumber
: Koran SIB
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru