Jumat, 14 Maret 2025
Bertemu Insan Pers

Kapolres: Bantu Kami Jaga Kamtibmas di Pematangsiantar

Redaksi - Sabtu, 12 Februari 2022 14:36 WIB
387 view
Kapolres: Bantu Kami Jaga Kamtibmas di Pematangsiantar
Foto: harianSIB.com/Andomaraja Sitio
Kapolres Pematangsiantar AKBP Boy Sutan Binanga Siregar (kiri) didampingi Wakapolres Kompol Ismawansa saat bersilaturahmi dengan Insan Pers di Mako Polres Pematangsiantar, Selasa (8/2). 
Pematangsiantar (SIB)
Kapolres Pematangsiantar AKBP Boy Sutan Binanga Siregar meminta dukungan insan pers untuk ikut sama-sama membantu Polri menjaga Kamtibmas serta menekan penyebaran Covid-19.

Hal tersebut disampaikan Kapolres Boy, didampingi Wakapolres Kompol Ismawansa dan para PJU Polres Pematangsiantar saat bersilaturahmi dengan wartawan di Mako Polres Pematangsiantar, Selasa (8/2).

"Bantu kami jaga Kamtibmas supaya lebih aman di kota ini. Terlebih menekan penyebaran Covid-19 karena saat ini sudah ada 100 orang terkonfirmasi positif. Jangan sampai nanti kota Siantar naik ke level 4, sebab sekarang sudah level 2. Kita mohon bantuan dan kerjasama rekan semua menekan penyebaran wabah ini, agar masyarakat diingatkan tetap jalankan protokol kesehatan," katanya.

Ditambahkan Kapolres, untuk mengakomodir sebagaimana informasi yang dibutuhkan wartawan, seluruh jajaran PJU, khususnya para kepala satuan (Kasat) Polres Pematangsiantar, untuk saling berkomunikasi.

"Silakan jalin komunikasi sama Kasat dan Kasi Humas. Tidak ada kita batasi, apabila rekan jurnalis membutuhkan informasi maupun konfirmasi berita sesuai dengan bidang masing-masing," katanya seperti dilansir dari hariansib.com.

Diakui dia, belakangan ini selaku (Kapolres) jarang tampil dihadapan (publik) termasuk rekan media semua, bukan karena disengaja tapi karena harus mendampingi istri berobat. Sekali lagi secara pribadi memohon maaf, apabila ada rekan jurnalis salah persepsi. (SS14/f)

Sumber
: Koran SIB
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru