Jumat, 14 Maret 2025

Warga Gagalkan Penutupan Tempat Hiburan Malam di Deliserdang

Redaksi - Senin, 10 Januari 2022 17:44 WIB
413 view
Warga Gagalkan Penutupan Tempat Hiburan Malam di Deliserdang
Foto: Dok/Polresta DS
DIHADANG: Warga didominasi ibu-ibu menghadang petugas gabungan saat akan menutup Sky Garden, Senin (10/1/2022).
Deliserdang (harianSIB.com)

Tempat hiburan malam Sky Garden gagal ditutup petugas gabungan dari TNI, Polri dan Satpol PP karena dihadang sejumlah warga sekitar, Senin (10/1/2022).

Warga didominasi ibu-ibu tersebut, menghadang personel gabungan yang hendak menutup lokasi hiburan malam Sky Garden dengan alasan itu lokasi tempat mereka bekerja.

"Kami mencari makan di Sky Garden, ada yang nyapu dan lain lain. Kalau ini ditutup kami mau makan dari mana," ucap warga sambil menghadang petugas.

Anggota Komisi A DPRD Sumut, Subandi yang saat itu ada di tempat berupaya menenangkan keadaan dan melakukan dialog dengan pihak Sky Garden. Saat dialog, Subandi menyebut kondisi sudah tidak kondusif sebab warta tetap bertahan menghadang.

Kemudian Subandi meminta.pihak Sky Garden untuk menunjukkan surat izin operasi tempat hiburan malam. "Surat izin operasi tempat hiburan malam Sky Garden akan dibawa untuk dikaji," kata Subandi.

Subandi menyebut kedatangan tim terpadu karena banyaknya aduan masyarakat terhadap Sky Garden. Ia mengatakan pihaknya akan segera memanggil pihak pengelola.

"Yang jelas yang hadir di sini adalah tim terpadu yang dikomandoi Pemerintah Provinsi Sumatera Utara. Tim bergerak karena banyaknya pengaduan. Oleh sebab itu, kita panggil mereka sesegera mungkin", ujarnya.

Saat tim gabungan bergerak meninggalkan lokasi, warga pun menyoraki petugas. (*)

Editor
:
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru