Rabu, 16 April 2025

Satpol PP Sumut Monev PTM di SMA Pematangsiantar

Redaksi - Rabu, 01 Desember 2021 09:41 WIB
482 view
Satpol PP Sumut Monev PTM di SMA Pematangsiantar
Foto: SIB/Bogie Gosia Tambunan
MONEV: Kepala Seksi Hubungan antar Lembaga dan Kemitraan Satpol PP Provinsi Sumut, Asima Panggabean SSos bersama Waki Kepala SMAN 2 Pematangsiantar, Drs J Manullang monitoring dengan mengecek salahsatu protokol kesehatan (Prokes), Selasa
Pematangsiantar (SIB)
Tim dari Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Provinsi Sumatera Utara melaksanakan monitoring dan evaluasi (Monev) Pembelajaran Tatap Muka (PTM) dan kesiapan sekolah menjalankan Protokol Kesehatan (Prokes) di SMA Kota Pematangsiantar.

Kepala Seksi Hubungan antar Lembaga dan Kemitraan Satpol PP Provinsi Sumut, Asima Panggabean SSos kepada wartawan, Selasa (30/11) mengatakan, monitoring dan evaluasi pembelajaran tatap muka dilakukan untuk melihat sekolah, apakah sudah siap menerapkan 50% kapasitas kelas dari jumlah siswa sesuai dengan prosedur dengan mejalankan protokol kesehatan.

"Pelaksanaan monev ini dilakukan selama satu hari di beberapa sekolah SMA yang ada di Kota Pematangsiantar, dalam rangka pencegahan dan pengendalian Corona Virus Disease (Covid-19)," katanya.

Asima mengimbau kepada pihak sekolah agar pedagang kaki lima (PKL) tidak berjualan di depan sekolah, harapnya.

Kepala SMAN 2 Pematangsiantar, Hasbiansyah Sinaga MSi melalui Wakil Kepala bidang kurikulum Drs J Manullang mengatakan, pihak sekolah siap mengikuti acuan instruksi gubernur (ingub) bahwa PTM dilaksanakan dengan sebaik mungkin dan ia mengucapkan terima kasih kepada pihak Satpol PP Provinsi Sumatera Utara yang datang melihat langsung proses pelaksanaan belajar tatap muka di masa pandemi, ujarnya.

Hadir mendampingi Satpol PP Provinsi Sumatera Utara dalam monitoring antaralain Kabid Ketentraman dan Ketertiban Umum Satpol PP Kota Pematangsiantar, Mangaraja Nababan SPd MM, Wakil Kepala SMAN 2 Pematangsiantar bidang Humas, Amos Panggabean MPd. (D7/a)

Sumber
: Koran SIB
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru