Selasa, 24 Desember 2024

Antisipasi Alih Fungsi Lahan, Irigasi di Nagori Simpangraya Dibangun

Redaksi - Senin, 04 Oktober 2021 18:26 WIB
311 view
Antisipasi Alih Fungsi Lahan, Irigasi di Nagori Simpangraya Dibangun
Foto SIB/Revado Marpaung
Dibangun: Irigasi dan cekdam di Nagori Simpang Raya Kecamatan Panei Kabupaten Simalungun  selesai dibangun, Sabtu(2/10).
Simalungun (SIB)
Mengantisipasi terjadinya alih fungsi lahan, maka irigasi di Nagori Simpangraya Kecamatan Panei Kabupaten Simalungun selesai dibangun, Sabtu(2/10).

Pangulu Simpangraya, Josbin Tambunan kepada SIB mengaku pembangunan irigasi tersier dan juga cekdam bertujuan untuk mengantisipasi masyarakat melakukan alih fungsi lahan dari tanaman padi ke tanaman jagung.

Diakuinya, saat ini memang beberapa hektare lahan masyarakat telah ditanami jagung karena irigasi yang tidak memadai.

Oleh karena itu, melalui musyawarah rencana pembangunan nagori, Dana Desa tahun anggaran 2021 diprioritaskan untuk membangun irigasi dan cekdam agar pasokan air menuju areal pertanian masyarakat bisa lancar.

"Jadi mulai bulan Januari 2022 mendatang, tertib pola tanam padi akan diterapkan agar masyarakat tidak melakukan alih fungsi lahan lagi," pungkasnya. (D10/d)

Sumber
: Koran SIB
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru