Lubukpakam (SIB)
Misnan Aljawi SH MH terpilih menjadi Ketua DPC PPP Kabupaten Deliserdang periode 2021-2026 dalam Muscab ke-8 yang digelar di Balairung Pemkab, Lubukpakam, Sabtu (2/10). Terpilihnya Sekretaris PPP Deliserdang itu secara aklamasi dihadiri para peserta Muscab dari PAC se-Deliserdang.
Misnan Aljawi mengucapkan terima kasih kepada seluruh kader PPP Deliserdang maupun seluruh kader PPP Kecamatan yang mempercayainya memimpin partai berlambang Ka'bah tersebut. Ia berharap ke depan, PPP Deliserdang bisa lebih besar lagi dan bisa meraih partai dengan perolehan suara terbesar.
"Itu (peroleh suara terbesar -red) target kita. Terimakasih buat semuanya. Ini amanah yang harus kita jalankan bersama-sama untuk membesarkan lagi PPP di Deliserdang," kata Misnan Aljawi saat diwawancara.
Ketua Fraksi PPP ini juga mengatakan pihaknya akan terus bersinergi ke Pemkab Deliserdang dalam segala aspek dan bidang untuk membangun bersama-sama. Caranya dengan selalu bersinergi dengan Pemkab Deliserdang agar lebih baik dan maju ke depan.
Sebelumnya, Muscab dibuka Wakil Bupati Deliserdang HM Ali Yusuf Siregar. Dalam sambutannya disebut PPP merupakan partai yang sangat penting bagi pemerintahan yang turut berkontribusi. PPP adalah salah satu partai terbesar di Indonesia. Muscab adalah agenda yang penting untuk organisasi kepartaian.
Dalam kesempatan itu, Ketua DPC PPP Deliserdang yang sudah demisioner Waluyo Hadi mendukung kepengurusan DPC PPP terpilih dan menyampaikan permohonan maaf apabila pada masa kepemimpinannya selama dua periode dirasa masih belum maksimal membesarkan PPP Deliserdang.
Hadir dalam kegiatan Muscab tersebut Ketua DPW PPP Sumut Jafaruddin Harahap dan mewakili beberapa Parpol yakni dari PAN Deliserdang Bayu Sumantri Agung (Anggota DPRD), dari Golkar Mikail TP Purba (anggota DPRD), dari Nasdem H Nusatara Tarigan Silangit (Wakil Ketua DPRD) mewakili PDI-P, anggota DPRD dari F-PPP Sa'adah Lubis dan M Adami, Asisten 1 Citra Efendi Capah, Kadis Kominfo Miska Gewasari dan pengurus lainnya. (C3/f)