Sabtu, 15 Maret 2025

Capaian Vaksinasi Covid-19 di Taput Sudah 27 Persen

Redaksi - Jumat, 27 Agustus 2021 17:16 WIB
316 view
Capaian Vaksinasi Covid-19 di Taput Sudah 27 Persen
(Foto: SIB/Dok Kominfo)
TINJAU: Bupati Taput Nikson Nababan bersama Organisasi Perangkat Daerah (OPD) meninjau vaksinasi di Gedung Nasional, Tarutung, Kamis (26/8). 
Tapanuli Utara (SIB)
Bupati Tapanuli Utara (Taput) Nikson Nababan mengatakan, capaian vaksinasi sudah 27 persen dilihat dari jumlah dosis yang disuntikkan.

"Kita akan kejar terus untuk mencapai 100 persen. Kita prioritaskan lansia, pelaku usaha dan kegiatan sosial lainnya sehingga masyarakat lebih aman dalam melakukan kegiatannya," ucapnya saat meninjau vaksinasi di Gedung Nasional, Tarutung, Kamis (26/8).

Menurutnya, ada 8 titik yang sudah ditinjau yakni vaksinasi serentak di Gedung Nasional Kecamatan Tarutung dan Lumban Siagian Kecamatan Siatas Barita.

Kemudian, Makodim 0210 TU, RSUD Tarutung, Puskesmas Paniaran Siborong-borong, Pasar Siborongborong, Puskesmas Situmeang Habinsaran dan Desa Sigompulon Pahae Julu.

Sementara, Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Alexander Gultom melalui Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P), Saroha Nababan yang ikut langsung memantau vaksinasi tersebut melaporkan bahwa, warga yang disuntik vaksin pertama sudah mencapai 65.479 orang.

Sedangkan, yang sudah selesai dengan suntik dosis vaksin kedua masih 44.570 orang dan penyuntikan dosis ketiga sekitar 866 orang dengan target keseluruhan 235.526 orang terhitung kondisi tanggal 25 Agustus 2021. (F3/d)

Sumber
: Koran SIB
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru