Medan (harianSIB.com)
Menjelang HUT ke 76 Kemerdekaan RI, Sumatera Utara kehilangan seorang veteran kemerdekaan RI. Kolonel Purn TNI H Alauddin AE, Ketua I DPD I Legiun Veteran Indonesia (LVRI) Sumut meninggal dunia, Kamis (12/8/2021) pukul karena sakit di rumah duka Jalan Sendok, No 22 C, Kelurahan Sei Putih Tengah, Kecamatan Medan Petisah.
Almarhum menjabat sebagai Ketua LVRI Sumut tahun 2015 sampai 2020 (periode pertama). Kemudian pada Konferda berikutnya tahun 2020, cabang-cabang LVRI se Sumut masih mempercayakan kepada Alauddin memimpin LVRI Sumut sampai 2025. Namun, masih 1 tahun berjalan Alauddin meninggal dunia karena sakit yang dideritanya.
Wakil Ketua I DPD LVRI Sumut Kolonel TNI Purn Mardjono kepada wartawan termasuk Jurnalis Koran SIB Horas Pasaribu membenarkan meninggalnya Ketua DPD I LVRI SUmut Kolonel TNI Purn Alauddin. Almarhum dimakamkan hari itu juga di taman makam Pahlawan Jalan Sisingamangaraja XII Medan dengan upacara militer dengan inspektur upacara Kakundam I/BB Kolonel Cku Khaeruddin SE MHa.
Alauddin lahir di Simpang Ulim 12 September 1948, lulus AKABRI tahun 1972, satu angkatan dengan mantan Gubernur Jawa Tengah Letjen TNI Purn H Bibit Waluyo. Semasa pensiun, Alauddin bergabung dengan LVRI dan dipercaya memimpin DPD I LVRI Sumut. Almarhum meninggalkan 1 orang istri, 1 orang putra dan 1 orang putri. Tanda jasa yang diterimanya adalah Satya Lencana Seroja dan veteran pembela kemerdekaan RI. (*)
Editor
: Bantors Sihombing