Medan (SIB)
Untuk mencegah penyebaran virus corona di masa pandemi ini, Universitas HKBP Nommensen Medan (UHN Medan) menyelenggarakan wisuda secara online terhadap 672 lulusan Program Sarjana, Profesi Dokter dan Magister Periode I Tahun Ajaran 2020/2021 di Auditorium Fakultas Kedokteran, Sabtu (17/7). Mewakili peserta wisudawan virtual, 2 wisudawan terbaik menghadiri prosesi wisuda secara langsung.
Ketua Panitia Wisuda, Marthin Simangunsong, S.H., M.H dalam laporannya merinci, 672 wisudawan/i tersebut terdiri dari beberapa fakultas dan Program Pascasarjana.
Rektor UHN Medan, Dr. Haposan Siallagan, S.H., M.H. dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada wisudawan dan orangtua. Dia juga menyampaikan bahwa Kampus UHN Medan akan menjadi kampus mandiri energi. Seiring telah ditekennya PKS pembangunan PLTS 1 MWp. Juga telah lolos administrasi proposal kompetisi Matching Fund dalam platform KEDAIREKA (Kedaulatan Indonesia dalam Reka Cipta) yang digagas Kemendikbud Ristekdikti melalui Ditjen Dikti.
Pembangunan PLTS ini kerjasama antara UHN Medan dengan PT Wika Industri Energi menggandeng PT. Sinar Mas dan PT SUN.
Proyek ini akan dibiayai Bank German serta menjadi PLTS terbesar kedua di Pulau Sumatera setelah Lampung. Melalui proyek ini, UHN Medan akan menjadi salah pusat riset energi baru terbarukan (EBT) di Indonesia sekaligus menjadi green campus dengan mengurangi emisi karbon.
UHN Medan juga telah memenangkan Proposal Program Hibah Program Kompetisi Kampus Merdeka (PKKM) dari Kemendikbud Ristekdikti tahun 2021 s/d 2023. Dari 142 Perguruan Tinggi yang berhasil lolos, salah satu di antaranya adalah UHN Medan. Pencapaian luar biasa ini pun diapresiasi Prof. Ibnu Hajar, M.Si, Kepala LLDIKTI Wilayah I Sumut. Dia juga berpesan kepada para wisudawan untuk bisa sukses ke depan.
Ketua Yayasan UHN Medan, Dr. Ir. Budi Situmorang, MURP, mengatakan saat ini para wisudawan dituntut untuk berkepribadian baik dan memiliki etika. “Kami yakin lulusan UHN Medan pasti sudah berdaya saing lokal, mampu membawa nama baik Yayasan dan Universitas menuju World Class University.
Hal senada juga disampaikan Ephorus yang juga Pembina Yayasan HKBP Nommensen, Pdt. Dr. Robinson Butarbutar. Dia mengingatkan, wisudawan UHN Medan dimanapun bekerja harus menjaga nama baik kampus dan nilai-nilai ketokohan Nommensen.(Rel/R4/c)