Jumat, 18 April 2025

TPT Rubuh Ke Badan Jalan Joseph Parapat, 3 Pengguna Jalan Tewas

Redaksi - Senin, 28 Juni 2021 12:04 WIB
541 view
TPT Rubuh Ke Badan Jalan Joseph Parapat, 3 Pengguna Jalan  Tewas
(Foto Warga Marga Nainggolan)
RUBUH: TPT di sisi Jalan Joseph Parapat Kecamatan Girsang Sipangan Bolon Simalungun rubuh hingga 3 pengguna jalan tewas tertimpa material, Senin (28/6/2021).
Parapat (harianSIB.com)
Kurang lebih sepanjang 25 meter, tinggi 4-5 meter Tembok Penahan Tanah (TPT) yang baru dibangun tepat di sisi Jalan Joseph Parapat Kecamatan Girsang Sipangan Bolon Simalungun rubuh hingga 3 pengguna jalan tewas tertimpa material longsoran, Senin (28/6/2021).

Informasi yang dihimpun jurnalis Koran SIB Linggom Parhusip dari Lurah Tiga Raja Dharma Donni Silalahi dan masyarakat Marga Nainggolan, satu orang pengendara sepeda motor tewas tertimbun longsor dan 2 wisatawan lokal terjepit di dalam mobil akibat tertimbun reruntuhan pada saat melintas di lokasi.

"Tembok penahan tiba-tiba rubuh tidak tahu apa penyebabnya dan tiga pengguna jalan tewas di tempat tertimpa reruntuhan tembok serta satu tiang listrik juga rubuh," ungkap Nainggolan.

Selain itu, kata Nainggolan, kendaraan milik pengguna jalan, sepeda motor dan mini bus mengalami kerusakan berat tertimbun material reruntuhan serta satu tiang listrik ikut rubuh hingga menghalangi kelancaran arus lalulintas.

Kapolsek Parapat Iptu Hosea Ginting ketika dikonfirmasi membenarkan kejadian. "Satu orang pengendara sepeda motor tertimbun material dan 2 orang lainnya tewas dikarenakan terjepit di dalam kendaraan mini bus akibat tertimbun longsor dan tiang listrik," kata Ginting.

Disampaikannya pihaknya menduga masih ada korban lainnya tertimbun material longsor. "Saat ini masih proses evakuasi korban dan material longsoran untuk memastikan apakah masih ada korban lainnya tertimbun material longsor," ujar Hosea.(*)

Editor
:
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru