Medan (harianSIB.com)
Pertambahan kasus terkonfirmasi Covid-19 di Provinsi Sumatera Utara (Sumut) semakin parah. Hal itu dapat dilihat dari kasus harian tanggal 17 Juni 2021, bertambah 162 orang, sembuh 107 orang, meninggal 9 orang.
"Total kasus Covid-19 mencapai 33.924 orang, sembuh 30.131 orang dan meninggal 1.131 orang," kata Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Sumut dr Aris Yudhariansyah MM, Kamis (17/6/2021).
Ia menyebutkan kasus baru didapatkan dari Medan 92 orang, Deliserdang 27 orang, Tapanuli Utara 15 orang, Karo dan Batubara masing-masing 10 orang, Dairi 5 orang, Padanglawas 2 orang, Asahan 1 orang.
Angka kesembuhan didapatkan dari Medan 50 orang, Deliserdang 29 orang, Tapanuli Utara dan Samosir masing-masing 10 orang, Pematangsiantar dan Tanjungbalai masing-masing 3 orang.
Berikutnya, Batubara dan Labuhanbatu Utara masing-masing 1 orang. Kasus meninggal didapatkan dari Medan 8 orang dan Deliserdang 1 orang. "Kasus suspek 586 orang setelah bertambah 4 orang," sebutnya.
Sementara, kasus di Medan mencapai 17.192 orang setelah bertambah 92 orang, angka kesembuhan 15.581 orang setelah bertambah 35 orang, meninggal 557 orang setelah bertambah 8 orang.
Kasus Deliserdang mencapai 5.419 orang setelah bertambah 27 orang, angka kesembuhan 4.889 orang setelah bertambah 29 orang, meninggal 177 setelah bertambah 1 orang.
Sedangkan, pasien Covid-19 yang dirawat di sejumlah rumah sakit se Sumut, per 17 Juni 2021, mencapai 931 orang, sehari sebelumnya 1.835. "Pasien positif yang dirawat sebanyak 777 orang, suspek 189 orang dan isolasi mandiri 1.885 orang," sebutnya.
Selanjutnya, penyuntikan vaksinasi dosis pertama bagi SDM kesehatan hingga 17 Juni 2021, jumlahnya 72.944 orang dan dosis kedua 66.315 orang. Dosis pertama bagi lansia yang sudah divaksin 151.537 oran.
Untuk dosis kedua lansia sebanyak 78.104 orang. "Pelayan publik dosis pertama yang sudah disuntik 586.455 orang, dosis kedua jumlahnya 310.986 orang," tutupnya. (*)