Jumat, 14 Maret 2025

Brimob Kompi 2 Yon B Pematangsiantar Berikan Sembako kepada Warga Kurang Mampu

Redaksi - Minggu, 31 Januari 2021 19:40 WIB
353 view
Brimob Kompi 2 Yon B Pematangsiantar Berikan Sembako kepada Warga Kurang Mampu
Foto Dok/Kompi 2 Yon B
SEMBAKO : Personel Brimob Kompi 2 Batalyon B Pelopor Sat Brimob Polda Sumut Pematangsiantar memberikan Sembako kepada warga kurang mampu di Silaumangi Kelurahan Mekar Nauli Kecamatan Siantar Marihat, Jumat (29/1).
Pematangsiantar (SIB)
Personel Brimob Kompi 2 Batalyon (Yon) B Pelopor Sat Brimob Polda Sumut Kota Pematangsiantar memberikan Sembako kepada warga kurang mampu di Silaumangi Kelurahan Mekar Nauli Kecamatan Siantar Marihat, Jumat (29/1).

Danki Brimob Kompi 2 Yon B, AKP Ghafur Hidayat SIK MH mengatakan, bantuan Sembako itu merupakan bentuk kepedulian personel terhadap warga kurang mampu sebagai rasa cinta kasih dan saling menolong.

"Adapun paket Sembako yang disalurkan kepada warga antara lain beras, mie instan, minyak goreng dan gula," katanya.

Ghafur mengharapkan bantuan Sembako dapat bermanfaat untuk kebutuhan sehari-hari.

Sementara itu, Poniran warga yang menerima bantuan sangat berterimakasih atas kepedulian Satuan Brimob yang telah memberikan bantuan Sembako dan berharap semoga Satuan Brimob semakin jaya dan terus peduli terhadap masyarakat tidak mampu. (S09/f)

Sumber
: Hariansib edisi cetak
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru