Selasa, 24 Desember 2024

Karang Taruna Pematangsiantar Diharapkan Bisa Bawa Perubahan

Redaksi - Jumat, 18 September 2020 14:44 WIB
393 view
Karang Taruna Pematangsiantar Diharapkan Bisa Bawa Perubahan
Foto SIB/Ekoinra Siahaan
FOTO BERSAMA : Wali Kota Pematangsiantar, Dr H Hefriansnyah SE MM, Ketua KT Provinsi Sumut, Dedi Darmawan, Ketua KT Pematangsiantar, Immanuel Lingga SH, mewakili Kapolres Pematangsiantar dan jajaran pengurus Karang Taruna lainnya foto bersama seu
Pematangsiantar (SIB)
Karang Taruna (KT) Pematangsiantar diharapkan, bisa membawa perubahan yang lebih baik demi kemajuan Pematangsiantar di masa yang akan datang.

"Kepada pengurus baru yang terpilih, saya mengharapkan dapat membawa perubahan lebih baik untuk ke depannya, sanggup membesarkan organisasi dengan lebih berdaya guna," kata Wali Kota Pematangsiantar, Dr H Hefriansyah SE MM saat acara Temu Karya ke-6 Karang Taruna Pematangsiantar tahun 2020 di Gedung Serbaguna Bappeda Pemko Pematangsiantar, Kamis (17/9).

Tak lupa, Hefriansyah menyampaikan apresiasinya atas terselenggaranya acara Temu Karya Karang Taruna Pematangsiantar tahun 2020. Dia juga menyebut, Karang Taruna merupakan wadah bagi para pemuda yang mampu membentuk karakter yang kreatif dan peduli terhadap keadaan daerahnya.

"Saya berharap lewat kegiatan ini akan melahirkan rencana kerja dan rekomendasi-rekomendasi yang bermanfaat untuk Pematangsiantar," sebutnya.

Sementara, Ketua Karang Taruna Provinsi Sumatera Utara, Dedi Dermawan berharap, Karang Taruna Pematangsiantar tetap solid dan selalu menjalin kerjasama dengan Pemerintah Kota Pematangsiantar.

Ketua Karang Taruna Pematangsiantar yang baru terpilih, Immanuel Lingga SH menyampaikan terimakasih kepada seluruh pihak yang mempercayainya untuk membesarkan Karang Taruna Pematangsiantar lima tahun ke depan.

Turut hadir, Kadis Sosial Pemko Pematangsiantar, Pariaman Sialen, Kabid Sosial, Resbon Sinaga, perwakilan Kapolres Pematangsiantar, Sekretaris Karang Taruna Provinsi Sumatera Utara M Akhiruddin Nasution, Ketua Karang Taruna Kabupaten Siamalungun, Bonauli Rajaguguk SH dan lainnya.(S11/c)

SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru