Kamis, 13 Maret 2025

Kebakaran di Batubara, 5 Rumah Hangus dan 2 Rusak Berat

Redaksi - Minggu, 13 September 2020 14:24 WIB
405 view
Kebakaran di Batubara, 5 Rumah Hangus dan 2 Rusak Berat
Internet
Ilustrasi
Sei Suka (SIB)
Sebanyak 5 rumah warga di Dusun Pantai Desa Kuala Indah Kecamatan Sei Suka Kabupaten Batubara ludes dilalap sijago merah, Kamis (10/9) sekitar pukul 03.00 WIB.

Api yang diduga berasal dari korsleting listrik itu dengan cepat menghanguskan 5 rumah berikut perabotannya. Sementara 2 rumah warga rusak berat akibat tersambar api.

Dalam peristiwa tersebut tidak ada korban jiwa, namun kerugian materi ditaksir mencapai Rp1 miliar.
Kepala Desa (Kades) Kuala Indah Matsyah kepada wartawan menjelaskan, masyarakat yang mengetahui kebakaran tersebut langsung berupaya memadamkan api.

Tidak lama kemudian bantuan mobil pemadam kebakaran dari PT Inalum dan Pemkab Batubara datang ke lokasi memadamkan api.
Masih dikatakan Kades, kebakaran tersebut menghanguskan rumah dan harta benda milik Ari, Lias, Legino, Marni dan Meri.
“Semua korban kebakaran saat ini telah diungsikan di rumah sanak saudara dan tetangga terdekat,” terang Kades Matsyah. (A07/d)

SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru