Pematangsiantar (SIB)
Kepala BP Jamsostek Kantor Cabang Pematangsiantar Achmad Ramli SE MM menyerahkan sebanyak 120 paket sembako kepada 5 serikat buruh/pekerja, Jumat (1/5) pada perayaan Hari Buruh Internasional, di Jalan Sakti Lubis Kota Pematangsiantar.
Bantuan tersebut menurutnya merupakan bentuk kepedulian dan perhatian di tengah-tengah pandemi Covid-19. Sehingga diharapkan bantuan tersebut dapat memberi manfaat kepada pengurus serikat buruh/pekerja maupun anggota.
Untuk itulah disampaikan bahwa serikat buruh/pekerja sebagai salah satu stakeholder memiliki peran penting dalam meningkatkan pemahaman masyarakat pekerja terhadap pentingnya manfaat program jaminan sosial utamanya program BP Jamsostek. Adapun tema dari kegiatan adalah Membangun Sinergi Lintas Sektor untuk Meningkatkan Kesejahteraan Pekerja di Era Krisis.
Kantor Wilayah Sumbagut BP Jamsostek melaksanakan kegiatan tersebut dan memberikan perhatian kepada pekerja yang berdampak PHK maupun kepada pekerja yang masih aktif akibat pandemi Covid-19.
Kegiatan peringatan Hari Buruh diharapkan dapat meningkatkan pemahanan bagi pekerja, pengusaha, pemerintah dan stakeholder terkait akan pentingnya perlindungan program BPJS Ketenagakerjaan serta mewujudkan friendlyy positioning in publik Service pihaknya di Tahun 2020. (S04/f)