Jumat, 22 November 2024

Resep Sate Sayap Ayam Bumbu Sederhana yang Gurih Empuk Rasanya

Redaksi - Minggu, 09 Juni 2024 13:28 WIB
416 view
Resep Sate Sayap Ayam Bumbu Sederhana yang Gurih Empuk Rasanya
Foto:iStock
Sate Sayap Ayam Bumbu.
Meskipun dagingnya tipis tetapi sayap ayam enak dibuat sate karena memiliki lapisan kulit dan lemak kenyal. Dibumbui sederhana, sayap ayam bisa jadi lauk enak.


Bukan hanya daging ayam saja, sayap ayam juga enak dibuat sate. Sayap ayam bisa dipotong jadi 3 bagian. Bagian atas atau mini drumstick umumnya digoreng, bagian tengah dan ujung biasa diolah jadi sup.


Karena mengandung lemak dan kulit, sayap ayam cocok dibuat sate. Dibumbui kecap, merica dan bawang putih rasanya gurih ringan. Enak dicocol dengan saus asam pedas atau saus cabe botolan.

Baca Juga:

Gunakan sayap ayam yang besar agar mendapatkan daging dan lemak yang tebal. Berikut ini bahan-bahan dan cara membuat sate sayap ayam yang gampang diikuti.


Bahan Bahan :10 buah sayap ayam ukuran besar,2 sdm air jeruk nipis,

Baca Juga:

Bumbu Oles:4 sdm minyak sayur,2 siung bawang putih (parut)2 sdm kecap asin,1/2 sdt merica bubuk,1/2 sdt ketumbar bubuk,1/2 sdt garam.


Cara Memasak:


1.Cuci ayam hingga bersih. Potong sayap ayam menjadi dua. Sisihkan bagian atasnya untuk masakan lain. Gunting bagian sisi yang runcing.

2.Lumuri sayap ayam dengan air jeruk nipis hingga rata dan sisinya lalu sisihkan.


3.Balur sayap ayam dengan bumbu oles dan diamkan beberapa saat.


4.Tusuki masing-masing dengan tusuk sate.


5.Panggang atau bakar di atas api arang sambil olesi sisa bumbu hingga matang dan kecokelatan kedua sisinya.


6.Angkat dan sajikan hangat.(**)

SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru