Senin, 10 Maret 2025

Diduga Hendak Tawuran, Polres Belawan Tangkap 4 Pria di Marelan

Pally Simangunsong - Rabu, 05 Maret 2025 18:18 WIB
298 view
Diduga Hendak Tawuran, Polres Belawan Tangkap 4 Pria di Marelan
(Foto dok/Polres Belawan)
Diduga hendak tawuran, empat pria ditangkap Tim Macan Polres Pelabuhan Belawan dari kawasan Jalan Monel Anwar, Medan Marelan, Rabu dini hari (5/3/2025).
Belawan (harianSIB.com)
Empat pria, AL (19), RA (17), NA (16) dan AP (17) warga Medan Marelan, ditangkap Tim Macan Polres Pelabuhan Belawan, dari kawasan Jalan Monel Anwar, Medan Marelan, dengan dugaan hendak melakukan tawuran, Rabu dini hari (5/3/2025).


Selain itu, tidak jauh dari lokasi penangkapan atau dari sebuah bangunan kosong, pihak kepolisian menemukan sebuah senjata tajam diduga akan digunakan dalan aksi tawuran, serta dua alat untuk mengisap sabu-sabu.


Kabag Ops Polres Pelabuhan Belawan AKP Pittor Gultom, mengatakan, penangkapan empat pria tersebut, berawal dari informasi yang diterima pihaknya, adanya sekelompok pemuda yang berkumpul dengan membawa senjata tajam di kawasan Jalan Monel Anwar.

Baca Juga:


"Menindaklanjuti informasi tersebut, Tim Macan bersama personel patroli Polres Pelabuhan Belawan langsung menuju lokasi. Saat tiba, kami menemukan empat pemuda sedang duduk di pinggir titi Jalan Monel Anwar, yang memang sering dijadikan lokasi tawuran," ujar Kabag Ops Polres Pelabuhan Belawan.


Disebutkan, sesuau pengakuan keempat pria itu, mereka sedang merencanakan aksi tawuran dengan kelompok warga lainnya.

Baca Juga:


"Seluruh pemuda yang diamankan langsung kami bawa ke Polres Pelabuhan Belawan untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut," kata Kabag Ops Polres Pelabuhan Belawan.(**)

Editor
: Bantors Sihombing
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru