Selasa, 11 Maret 2025

Polres Belawan Tangkap 2 Pria Bersajam

Pally Simangunsong - Senin, 03 Maret 2025 18:33 WIB
364 view
Polres Belawan Tangkap  2  Pria Bersajam
(Foto: Dok/Polres Belawan)
Diduga akan melakukan tawuran, dua pria bersajam di Belawan ditangkap personel Tim Macan Polres Pelabuhan Belawan, Senin dini hari (3/3/2025).
Belawan (harianSIB.com)
Dua pria, SDT (21) dan MR (20) berdomisili di Belawan, ditangkap personel Tim Macan Polres Pelabuhan Belawan, dengan dugaan membawa senjata tajam (sajam), yang akan digunakan dalam aksi tawuran di depan Rumah Sakti (RS) PHC Belawan, Senin dini hari (3/3/2025).

Kabag Ops Polres Pelabuhan Belawan, AKP Pittor Gultom mengatakan, penangkapan kedua pria tersebut berikut barang bukti berupa dua pedang, satu celurit dan dua rombak besi, berawal ketika Tim Macan sedang melaksanakan patroli, mendapat informasi adanya sejelompok pemuda bersajam sedang berkumpul di depan RS PHC Belawan.

"Kami langsung bergerak bersama personel patroli lainnya menuju lokasi dan mendapati pemuda sedang berkumpul. Saat didatangi, mereka langsung berlarian ke arah jalan tol," ujarnya.

Baca Juga:

Kemudian, ketika dilakukan pengejaran, dua pria dapat ditangkap berikut barang bukti berupa senjata tajam, diduga akan digunakan dalam aksi tawuran.

Guna pengusutan lanjut, kedua pria tersebut kemudian diboyong ke Mapolres Pelabuhan Belawan.(*)

Baca Juga:
Editor
: Donna Hutagalung
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru