Selasa, 15 April 2025

Wanita Muda Tewas Diduga OD Usai Pesta di Diskotik Kutalimbaru

Roy Surya D Damanik - Kamis, 24 Oktober 2024 16:08 WIB
145 view
Wanita Muda Tewas Diduga OD Usai Pesta di Diskotik Kutalimbaru
Foto: Net
Ilustrasi wanita overdosis
Medan (harianSIB.com)
Seorang wanita berinisial WP (20), warga Jalan Suka Damai, Kecamatan Medan Barat, ditemukan tewas diduga akibat overdosis (OD) usai berpesta di salah satu diskotik di Desa Namo Rube Julu, Kecamatan Kutalimbaru, Deliserdang.

Informasi yang dihimpun pada Kamis (24/10/2024), mengungkapkan bahwa insiden tragis ini terjadi pada Minggu (20/10/2024). Sekitar pukul 18.00 WIB, korban bersama dua temannya, NS dan H, berangkat dari kos menuju diskotik tersebut dengan dugaan untuk menghadiri pesta malam. Di sana, mereka bertemu dengan seorang pria berinisial J, yang diduga memberikan pil ekstasi kepada WP dan teman-temannya.

Setelah itu, mereka berpencar untuk berjoget. Namun, sekitar pukul 03.00 WIB, Senin (21/10/2024), WP tiba-tiba mengalami kejang-kejang yang diduga akibat overdosis. Teman-temannya segera membawanya ke klinik terdekat. Saat diperiksa, kondisi WP sudah kritis dengan tanda-tanda kesulitan bernapas dan mulut yang mulai kaku. Ia kemudian dirujuk ke RSUD Djoelham Binjai, namun dokter menyatakan bahwa WP telah meninggal dunia.

Baca Juga:

Kapolrestabes Medan, Kombes Pol Gidion Arif Setyawan, membenarkan insiden ini saat dikonfirmasi pada Kamis sore. Gidion menjelaskan bahwa keluarga korban menolak untuk dilakukan autopsi.

"Meski keluarga menolak autopsi, kami tetap akan melakukan penyelidikan lebih lanjut untuk mengetahui penyebab pasti kematiannya," ujarnya.

Baca Juga:

Terkait dugaan overdosis, pihak kepolisian masih menunggu hasil pemeriksaan laboratorium. "Setelah hasil laboratorium keluar, kita bisa memastikan apakah ada faktor lain atau zat kimia yang masuk ke tubuh korban," tambah Gidion.

Menanggapi pertanyaan soal kemungkinan penutupan diskotik tersebut, Gidion menegaskan bahwa kewenangan tersebut ada di tangan Pemkab Deliserdang. "Namun, jika ditemukan adanya peredaran narkoba, saya merekomendasikan agar diskotik itu ditutup," pungkasnya.(**)

Editor
: Bantors Sihombing
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru