Kamis, 13 Maret 2025

Begal Todong Pasutri dengan Kelewang di depan Rumahnya

Redaksi - Senin, 06 Februari 2023 17:23 WIB
346 view
Begal Todong Pasutri dengan Kelewang di depan Rumahnya
Foto: Dok/Medsos
TODONGKAN KELEWANG: Pelaku begal menodongkan kelewang ke pasutri di depan rumahnya di Jalan Kakap Medan, Kecamatan Medan Area.&

Pasangan suami istri (pasutri) ditodong kelewang oleh begal di depan rumahnya, di Jalan Kakap Medan, Kecamatan Medan Area, saat keduanya hendak belanja ke pasar mengendarai sepeda motor, Minggu (5/2/2023) pagi.

Aksi perampokan yang terekam CCTV di lokasi itu langsung viral setelah warga memostingnya ke media sosial (medsos).

Pantauan wartawan di Instagram, Senin (6/2/2023), sebelum perampokan terjadi seorang pria sudah berada di atas sepeda motornya dengan kondisi mesin hidup tepat di depan rumahnya.Tak berapa lama istrinya datang dan hendak naik ke sepeda motor.

Tiba-tiba tiga pria (pelaku) yang berboncengan dengan satu sepeda motor langsung memepet pasutri tersebut. Dua pelaku langsung menarik paksa sepeda motor korban. Seorang pelaku lagi yang mengacungkan kelewang ke arah korban.

Merasa nyawanya terancam, korban langsung pasrah sepeda motornya dilarikan para pelaku yang nekat melakukan aksinya saat hari sudah terang.

Kanit Reskrim Polsek Medan Area Iptu Harles R Gultom yang dikonfirmasi membenarkan kejadian perampokan yang dialami pasutri tersebut.

"Ya, benar, sedang kita selidiki untuk menangkap pelakunya," ujarnya sembari menambahkan korban sudah membuat laporan.(A14)





Editor
:
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru