Jumat, 25 April 2025

Reels Makin Seru dengan Dua Fitur Baru dari Instagram

Robert Banjarnahor - Senin, 20 Januari 2025 10:11 WIB
522 view
Reels Makin Seru dengan Dua Fitur Baru dari Instagram
Shutterstock
Ilustrasi Instagram.
Jakarta (harianSIB.com)

Platform media sosial milik Meta, Instagram, dikabarkan baru saja meluncurkan dua fitur baru untuk format video pendek mereka, Reels.

Dilansir oleh 9 to 5 Mac pada Jumat (17/1), kedua fitur tersebut dirancang untuk meningkatkan interaksi sosial yang lebih luas di Reels.

Baca Juga:

Dikutip dari Antara, fitur pertama adalah "Temukan yang Disukai Teman dan Pengikut." Dengan fitur ini, pengguna dapat dengan mudah melihat dan berinteraksi dengan konten yang telah disukai oleh teman atau pengikut mereka. Saat menonton konten di Reels, pengguna bisa memeriksa interaksi seperti tanda "Suka" atau "Catatan" dari teman dan pengikut, yang ditampilkan di bagian pojok kanan atas.

Fitur kedua adalah "Mulai Percakapan." Melalui fitur ini, pengguna dapat menikmati pengalaman interaksi yang mirip dengan balasan di Instagram Story, dengan menambahkan bilah balasan untuk meningkatkan komunikasi langsung di Reels.

Baca Juga:

Dengan demikian pengguna dapat dengan mudah memulai percakapan seputar konten yang disukainya sehingga pengguna bisa memiliki peluang lebih banyak agar Reels-nya dilihat orang-orang yang belum mengikutinya.

Fitur ini baru dirilis di kawasan Amerika Serikat sebagai permulaan namun nantinya diperluas ke kawasan-kawasan lain.(*)

Editor
: Robert Banjarnahor
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru