Selasa, 07 Januari 2025

Herlin Siboro Dimakamkan Senin di Sidikalang, Melitha dan Melisha Sidabutar Dikebumikan Bersamaan

Redaksi - Minggu, 14 April 2024 08:57 WIB
1.323 view
Herlin Siboro Dimakamkan Senin di Sidikalang, Melitha dan Melisha Sidabutar Dikebumikan Bersamaan
(Foto: Dok KIB /Octavianus Hutahaean)
Pengumpulan Dana: Herlin Siboro bersama Ketua  Pembangunan GMAHK Purwodadi Deliserdang Tagor Aruan saat malam pujian p
Sidikalang (SIB)
Sepekan pada medio April 2024, 2 artis religi menghadap-Nya. Di jakarta Melitha Sidabutar dan di Medan Herlin Siboro.
Kepergian untuk selamanya dua pesohor itu mengejutkan sejumlah pihak. Herlin menyisakan agenda konser religi. Pada Jumat (19/4), semestinya tampil bersama Consolatio Choir mengisi Paskah Oikumene Umat Kristiani Sumut di GBI Rumah Persembahan Medan.
Pada Juni, agandanya mengisi malam pujian pengumpulan dana pembangunan Gereja Masehi Advent Hari Ketujuh (GMAHK) yang digembalakan Pendeta GMAHK Jemaat Sumbul Distrik Karo Pusat Tanah Karo Pdt J L Damanik STh MMin dengan Ketua Pembangunan GMAHK Jemaat Sumbul Effendy Sinukaban.
“Setelah itu, ada rencana untuk ‘ngamen’ di Amerika Serikat juga untuk pengumpulan dana pembangunan GMAHK Jemaat Purwodadi Sunggal - Deliserdang, Sumut,” ujar Ketua Pembanguan GMAHK Purwodadi Deliserdang Tagor Aruan.
“Saya tidak tahu mau berkata apa? Sama sekali tak menyangka kanker getah bening merenggut nyawa sahabat terkasih Yesus Kristus itu,” tambah pria yang menghabiskan separo usianya untuk kejayaan industri kebaharian Nusantara itu. “Sorgalah tempat yang layak untuk Ito Herlin Siboro itu,” tambah Tagor Aruan usai Ibadah Hari Sabat, Sabtu (13/4).
Tokoh masyarakat Pakpak Richard Eddy Lingga pun mengenang almarhumah sebagai penyanyi profesional yang komit pada profesinya. Ia mengenang kemerduaan suara sang artis ketika membawakan "Goodness of God" saat mengiringi langkahnya mengantar putrinya ke Altar GBI Rumah Persembahan untuk menerima pemberkatan yang agung. “Saat itu Herlin Siboro sakit tapi demi memuliakan-Nya tetap tampil,” kenangnya sambil mendoakan kiranya arwah almarhum diterima di sisi-Nya.
Rencananya, jasad almarhumah dimakamkan Senin (15/4) di Sidikalang.




Baca Juga:
Melitha Sidabutar pada Kamis (11/4) dimakamkan bersama Melisha Sidabutar, kembarannya yang meninggal pada 2020.


Sama halnya pengebumian Melitha dilakukan Kamis (11/4). Pengidung lagu rohani itu dimakamkan bersama Melisha Sidabutar, kembarannya yang meninggal pada 2020. di San Diego Hills, Karawang, Jawa Barat.
Awalnya, Melisha dimakamkan di TPU Pedurenan, Mustika Jaya, Bekasi. Sehingga, makam peserta Indonesian Idol itu dibongkar dan dipindahkan ke San Diego Hills supaya bisa kembali bersama kembarannya, Melitha.
Melitha meninggal dunia pada Senin (8/4) di usia 23 tahun. Sang kakak, Ronald, mengungkapkan Melitha sempat dilarikan ke RS Eka Hospital Bekasi pada Senin (8/4). Adik perempuannya itu disebut hanya bertahan sesaat sebelum dokter menyatakan Melitha meninggal dunia pukul 09.59 WIB dengan diagnosa gagal jantung.
Melitha memang sedang istirahat total dari berbagai aktivitasnya. "Lagi bed rest saja," jawab Ronald.
Melisha meninggal pada 8 Desember 2020 saat berusia 20 tahun. Kala itu, Melisha diduga meninggal karena mengalami pembengkakan jantung.
Kakak beradik kembar itu menarik perhatian publik ketika menjadi kontestan Indoensian Idol. (**)


Baca Juga:
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru