Kamis, 13 Maret 2025

Pdm EM Aritonang Gubah Kidung ‘Sungai Padang Gurun’ Masa Pandemi

Redaksi - Minggu, 27 Desember 2020 12:04 WIB
485 view
Pdm EM Aritonang Gubah Kidung ‘Sungai Padang Gurun’ Masa Pandemi
Foto: Dok/FB
Kidung : Pdm EM Br Aritonang (duduk depan) bersama sebagian keluarga inti di rumah peristirahatan di Denpasar, Bali. Mengisi introspeksi dengan menggubah kidung untuk menenangkan dan memenangkan jiwa di masa pandemi. 
Denpasar (SIB)
Pdm Elfrida Mariaty Br Aritonang STh menggubah kidung untuk menenangkan dan memenangkan hati. Pada Natal dan menyambut Tahun Baru 2021, mengajak seluruh keluarga intinya refleksi, introspeksi apa yang sudah dilakukan pada 2020. Dari tempat peristirahatan keluarga hingga ke pantai di Denpasar, Bali, berkidung. “Dunia masih dikecamuk pandemi Covid-19. Vaksin sudah ada tapi virus turunan corona jenis baru, muncul. Manusia harus tetap berpegang pada-Nya,” ujar putri Bupati Dairi pertama.

Perempuan yang menjabat sebagai Ketua Umum Persekutuan Wanita Gereja Pentakosta (PWGP) itu mengutip nats Yesaya 43:19 tentang kuasaNya yang hendak membuat sungai di padang belantara dan gurun. Nats itu berisi ... Aku hendak membuat jalan di padang gurun dan sungai-sungai di padang belantara. Lihatlah, Aku akan melakukan satu hal baru. “Semua yang lalu, akan diperbaharui-Nya. Bahkan sungai dibuat-Nya di padang gurun,” ujarnya.

Ia minta, warga khususnya keluarga besar Gereja Pentakosta untuk mematuhi imbauan physical distancing. “Natal adalah sukacita tapi tetap mematuhi protokol kesehatan,” tegas Pdm EM Br Aritonang seperti diunggah di akun pribadi keluarga Pbs Robert Siburian, Sabtu (26/12).

Refleksi yang dilakukannya bahwa tahun depan, harus lebih kuat dan teguh berpegang pada-Nya. Nats di atas menjadi sumber inspirasinya di masa pandemi. (T/R10/f)

Sumber
: Hariansib edisi cetak
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru