Jakarta (SIB)Presiden Prabowo Subianto meminta jajaran penegak hukum menindak perusahaan-perusahaan yang melanggar aturan. Khususnya melanggar ketentuan pertanahan dan hutan.
"Saya juga sudah memberi keputusan kepada unsur penegak hukum, Jaksa Agung, BPKP (Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan), Kapolri, dan Panglima TNI untuk menegakkan hukum dan aturan, khususnya bagi perusahaan-perusahaan yang melanggar ketentuan-ketentuan pertanahan dan hutan," kata Prabowo saat memimpin sidang kabinet di Istana Merdeka, Jakarta, seperti dilansir Harian SIB, Rabu (22/1).
Prabowo mengingatkan agar aturan yang ada dipatuhi, tidak ada perlakuan khusus kepada perusahaan mana pun.
Baca Juga:
"Ketentuan-ketentuan kita harus dipatuhi, tidak ada yang memiliki perlakuan khusus," ujarnya.
Prabowo mengancam akan mencabut izin dan menguasai lahan apabila masih ada perusahaan yang 'bandel' melanggar aturan. Khususnya pelanggaran aturan yang berkaitan dengan hutan lindung.
Baca Juga:
"Bagi mereka yang sudah diberi kesempatan berkali-kali untuk menyelesaikan kewajiban-kewajibannya dan tidak melakukan, ya pemerintah akan melaksanakan kewajibannya mencabut izin dan menguasai kembali lahan-lahan tersebut, apalagi lahan-lahan tersebut hutan lindung dan sebagainya," imbuhnya.
Hemat AnggaranPrabowo juga mengatakan, telah menelaah anggaran di tiap kementerian dan badan. Prabowo menyampaikan tidak memberi ruang untuk acara-acara seremonial dan perjalanan dinas.
Prabowo menyampaikan, fokus anggaran adalah untuk mendukung program swasembada pangan dan energi, serta terobosan teknologi. Prabowo akan mencoret anggaran di luar hal tersebut.
"Saya tegaskan kembali bahwa hal-hal di luar itu, yang bersifat seremonial, upacara, ulang tahun ini, ulang tahun itu, hari ini, hari itu, tidak kita anggarkan," kata Prabowo.
"Perayaan sejarah, perayaan ulang tahun, laksanakan sederhana di kantor, di ruangan, kalau perlu 15 orang, sisanya Vicon (video conference)," katanya.
Prabowo pun menyampaikan mengurangi anggaran perjalanan dinas kementerian dan badan. Menurutnya, Indonesia bisa menghemat puluhan triliun dan digunakan untuk pembangunan.
"Perjalanan dinas dikurangi. Saya potong setengah. Dengan setengah, kita bisa hemat Rp 20 triliun lebih. Kalau kita hitung, Rp 20 triliun, berapa puluh ribu gedung sekolah yang bisa kita perbaiki," ujarnya.
Prabowo menegaskan serius dalam penghematan anggaran tersebut. Dia meminta kepada jajarannya untuk patuh.
"Saya katakan benar-benar, bahwa saya sangat serius dalam hal ini. Saya minta loyalitas semua menteri, semua kepala badan, untuk patuh dalam hal ini," ujarnya.
Prabowo juga berterima kasih kepada Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati yang telah menyisir anggaran dengan detail. "Saya terima kasih sama Menteri Keuangan yang telah menjalankan penyisiran dan kajian pada anggaran serinci-rincinya, sampai satuan ke-9 kalau nggak salah," ujar Prabowo.
Prabowo melanjutkan, ia juga mengecek anggaran dengan detail, sehingga pemerintah bisa bekerja dengan cepat. "Pertama kali dalam sejarah presiden Indonesia mengecek sampai ke kesatuan sembilan. Dengan demikian kita bisa kerja cepat," tutur Prabowo.
Pada kesempatan itu Prabowo juga menetapkan tiga kriteria wajib untuk penggunaan APBN. Dana dari APBN hanya bisa digunakan jika memenuhi tiga kriteria ini.
Pertama, anggaran dikeluarkan untuk penciptaan lapangan kerja dan produktivitas ekonomi di Indonesia.
"Kriteria anggaran yang akan kita laksanakan adalah pertama harus ciptakan lapangan kerja dan meningkatkan produktivitas. Produktivitas bisa diukur harus bisa dengan kuantifikasi. Berapa devisa yang dihasilkan dan dihemat," sebut Prabowo.
Kedua, anggaran harus dikeluarkan untuk mendukung swasembada pangan dan juga energi. Menurutnya dua hal ini adalah kebutuhan mendasar sebuah negara, tak terkecuali Indonesia. "Kriteria berikutnya adalah harus mengarah kepada swasembada pangan dan energi kita harus mampu memberi makan seluruh rakyat Indonesia dan tidak lagi impor," beber Prabowo.
Ketiga, anggaran negara yang dikeluarkan harus bisa memberikan terobosan teknologi demi kemajuan Indonesia.
Tak Ada ImporPrabowo menargetkan akhir tahun 2025 ini RI sudah tidak lagi melakukan importasi beras.
Menurutnya, negara harus mampu memberi makan kepada seluruh rakyatnya dan tidak lagi melakukan importasi.
"Saya terima kasih kepada jajaran menteri-menteri yang telah melaporkan kepada saya, tahun 2025 ini kita tidak akan impor beras lagi, tidak akan impor jagung lagi, tidak akan impor garam lagi," katanya.
Artinya, lanjut Prabowo, target swasembada pangan yang diberikan kepada Kabinet Merah Putih lebih cepat 3 tahun dari yang ditetapkan sebelumnya.
"Artinya target yang saya berikan kepada kabinet bahwa Indonesia kita harus swasembada pangan dalam waktu 4 tahun. Alhamdulillah target itu bisa kita capai akhir 2025 paling lambat tahun 2026. Jadi mungkin 3 tahun lebih cepat dari sasaran yang kita tetapkan," terangnya.
Dalam kesempatan itu, Prabowo juga meminta jajaranya untuk memberikan terobosan penting dalam hal teknologi. Supaya bisa menciptakan lapangan kerja.
Dia juga mengingatkan, negara harus tidak lagi bergantung pada sumber pangan di luar negeri. Sebabnya dalam keadaan krisis, banyak negara yang tidak lagi mengizinkan melakukan ekspor pangan ke negara lainnya.
"Kita tidak boleh bergantung kepada sumber di luar negeri. Sudah berkali-kali saya tekankan itu. Dalam krisis dunia, tidak ada negara yang akan mengizinkan pangan keluar dari negaranya. Ini sudah hukum sejarah. Dan kriteria selanjutnya harus bisa menghasilkan terobosan teknologi, arti pengeluaran investasi untuk sumber daya manusia, untuk pendidikan, untuk sains dan teknologi ini termasuk sesuatu yang vital dan sesuatu yang harus kita jalankan," kata Prabowo.
TargetkanDi kesempatan itu, Prabowo juga mengungkap capaian program makan bergizi gratis (MBG) yang telah berjalan sejak 6 Januari lalu. Prabowo menargetkan pada akhir 2025 semua anak Indonesia mendapatkan makanan bergizi.
"Program makan bergizi kita berjalan, alhamdulillah kita telah luncurkan tanggal 6 Januari lalu. Sampai sekarang berhasil melayani 650 ribu anak-anak kita di 31 provinsi," kata Prabowo.
Prabowo menyebut, kelancaran program ini tak terlepas dari kerja keras semua pihak. Dia menyebut peran para menteri hingga TNI-Polri.
"Ini berkat kerja keras banyak pihak. Kepala Badan Gizi, jajarannya. Mendagri, Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Menteri Bappenas, Menteri Desa, Menteri BUMN, Menteri Kesehatan,
Panglima TNI,
Kapolri. Para Kepala Sekolah, para Gubernur-Bupati. Tentunya Menteri Keuangan," tutur Prabowo.
Lebih lanjut, Prabowo menargetkan, ada 3 juta anak yang mendapatkan makan bergizi hingga bulan April. Kemudian sampai bulan Agustus ditargetkan mencapai 6 juta anak.
"Dan untuk Januari sampai April 2025, program ini sasarannya adalah 3 juta anak. Bulan April sampai Agustus 2025, akan menuju 6 juta anak," jelasnya.
Kemudian, Prabowo berharap di bulan September sudah ada 15 juta anak yang mendapat makanan bergizi. Dengan demikian, dia menargetkan, pada akhir 2025, seluruh anak Indonesia bisa mendapatkan makanan bergizi.
"September kita harapkan, 15 juta anak dan akhir 2025 target kita adalah semua anak-anak Indonesia bisa dapat makanan bergizi," tegasnya.
Jaga Kesejukan
Prabowo juga menyatakan, bersyukur Indonesia dapat menjaga suasana kondusif dalam negeri. Padahal di luar sana, banyak negara dilanda konflik.
Saat masa-masa kritis, normalnya akan terjadi kecelakaan-kecelakaan lalu lintas, masalah ketersediaan bahan pangan, dan harga-harga bahan pokok yang naik dan turun. Pemerintahan Indonesia dinilai Prabowo telah berhasil bekerja efektif mengatasi kondisi itu.
"Kali ini kita berhasil untuk menjalankan suatu keadaan yang stabil, penuh ketenangan, penuh kesejukan, di tengah banyak dunia dilanda konflik ketegangan, krisis, bahkan perang, kita mampu menjaga kesejukan, ketenangan, perdamaian di negara kita," kata Prabowo.
Prabowo dan pemerintahannya sudah berusia tiga bulan. Pemerintah dinilainya andal menjalankan administrasi negara.
"Saya juga terima kasih dalam tiga bulan ini kita telah memberi kepada rakyat, kebijakan-kebijakan kita adalah kebijakan-kebijakan yang berpihak kepada rakyat, berpihak kepada kepentingan negara," tutur Prabowo.
KompakLebih lanjut, Prabowo juga memberikan apresiasi kepada seluruh jajaran Kabinet Merah Putih atas kinerja di 3 bulan pertama pemerintahannya. Prabowo menyebut, pemerintah boleh berbangga kinerja saat ini menunjukkan hasil yang tepat sasaran.
Prabowo menyatakan tidak bekerja dengan target waktu.
Prabowo bangga dengan hasil kerja 3 bulan pertama kabinetnya. Prabowo merasakan kabinetnya bekerja secara tim dan penuh kekompakan.
Meski begitu, Prabowo mengatakan perbaikan harus selalu dilakukan, adanya perbaikan disebut hal yang wajar. Prabowo yakin seluruh jajarannya mempunyai keinginan yang sama untuk memberikan hasil terbaik untuk rakyat.
Terima KasihPrabowo juga bersyukur liburan Natal 2024 dan tahun baru 2025 bisa lancar dan aman. Prabowo berterima kasih kepada jajarannya.
"Di akhir tahun 2024, liburan hari Natal, tahun baru berjalan dengan lancar, dengan aman, untuk itu saya ucapkan terima kasih kepada seluruh pejabat terkait dan jajarannya telah bekerja keras," kata Prabowo.
Dia berterima kasih kepada para menteri koordinator terkait. Dia juga berterima kasih kepada
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan
Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto.
"Menko Polkam, Menko Infrastruktur, Menko Pangan, semua Menko,
Kapolri,
Panglima TNI yang bekerja keras menjamin keamanan keselamatan. Menteri Perhubungan, Menteri BUMN, dan semua menteri-menteri lain yang saya monitor turun ke bawah, turun ke lapangan monitor perkembangan," ujarnya. (**)