Rabu, 12 Maret 2025
Semi Final Piala Dunia U-17

Lawan Argentina, Jerman Ingin Cetak Sejarah

* Prancis Bertekad Jaga Rekor Tak Kebobolan Lawan Mali
Redaksi - Selasa, 28 November 2023 09:34 WIB
365 view
Lawan Argentina, Jerman Ingin Cetak Sejarah
(KOMPAS.com/Ervan Yudhi Tri Atmoko)
Dari kiri ke kanan: Noah Darvich (pemain timnas U17 Jerman), Christian Wueck (pelatih timnas U17 Jerman), Diego Placente (pelatih timnas U17 Argentina), dan Agustin Ruberto (pemain timnas U17 Argentina). Mereka menghadiri sesi konferensi pers jel
Solo (SIB)
Jerman menatap semi final Piala Dunia U-17 2023 dengan ambisi mencetak sejarah. Meski begitu, sang pelatih Christian Wueck memilih bersikap rileks menjelang laga kontra Argentina. Laga Argentina kontra Jerman tersebut bakal digelar di Stadion Manahan, Solo, pada Selasa (28/11) pukul 15.30 WIB.
Jerman datang ke Piala Dunia U-17 2023 dengan status juara Euro U-17 2023 yang diselenggarakan di Hungaria pada Mei-Juni lalu. Meski berstatus kampiun Eropa, Christian Wueck selaku pelatih timnas U-17 Jerman mengatakan bahwa hal ini tidak membebani anak asuhnya.
“Ya, kami datang dengan status juara Eropa, tetapi ini tidak membebani kami. Kami ingin mencetak sejarah karena kami belum pernah memenangi Piala Dunia U-17,” kata Christian Wueck dalam sesi konferensi pers di Stadion Manahan, Senin (27/11) sore WIB.
Meski punya empat gelar di level senior, Jerman memang belum pernah berjaya pada ajang Piala Dunia U-17. Pencapaian terbaik pasukan muda Der Panzer adalah menjadi runner-up pada edisi perdana di China, 1985 silam.
Kini, Argentina menjadi ujian terdekat Jerman dalam ambisi meraih gelar Piala Dunia U17 untuk kali pertama.
Soal laga kontra Argentina, Christian Wueck memprediksi pertandingan bakal menjadi laga yang tidak mudah. “Besok (hari ini) pasti akan menjadi laga yang sulit, tetapi saya memilih untuk rileks. Kami ingn terus berlanjut di turnamen ini. Kami ingin masuk final,” ucap Wueck.
Tak lupa, Wueck berharap dukungan kepada publik Kota Solo saat menghadapi Argentina. “Kami berharap 9.000 atau 10.000 penonton datang ke stadion dan memberikan dukungan untuk kami,” kata Christian Wueck menegaskan.



JAGA REKOR
Sementara itu pada semi final lainnya, Perancis akan melawan wakil Afrika, Mali di Stadion Manahan pukul 19.00 WIB atau setelah duel Argentina vs Jerman. Les Bleus (Prancis) masih belum kebobolan menatap laga itu.
Prancis memastikan tempat ke semi final Piala Dunia U-17 2023 setelah menang tipis 1-0 atas Uzbekistan. Dalam pertandingan di Stadion Manahan, Solo, pada 25 November, kemenangan tim Ayam Jantan ditentukan oleh gol Ismail Bouneb.
Dalam lima pertandingan di Piala Dunia U-17 2023, Prancis masih bersih dari catatan kebobolan. tim asuhan Jean-Luc Vannuchi menjadi tim dengan pertahanan paling kuat di antara para semifinalis.
“Kami akan sebisa mungkin berjuang untuk mengamankan tempat di final. (Selain itu) Tim ini akan melanjutkan misi menjaga clean sheet agar bisa melaju ke final dengan kepercayaan diri tinggi,” kata Vannuchi
Lebih lanjut, Vannuchi menyebut jika timnya sudah menganalisis kekuatan Mali. Ia pun menegaskan jika timnya telah siap menghadapi gempuran Mali pada laga tersebut.
Sementara Mali merupakan salah satu tim paling produktif di Piala Dunia U-17 2023, mereka sudah mencatatkan 14 gol. Pelatih Mali Soumaila Coulibaly sesumbar tim asuhannya bisa membantai Prancis dengan skor 10-0.
Hal itu diungkapkan Coulibaly dalam latihan di Solo pada Minggu (26/11). Hal ini kembali ditegaskan Coulibaly saat menghadiri jumpa pers sebelum laga semifinal pada Senin (27/11).
“Tentu kalau bisa cetak 10 gol situasi akan baik bagi kami. Kami sudah mencetak tiga gol dalam satu pertandingan. Tentu kami akan berusaha untuk mencetak gol sebanyak mungkin,” kata Coulibaly.
Soal kemungkinan pertandingan ini akan berakhir dengan adu penalti, tak menjadi pikiran Coulibaly. Ia sangat percaya diri bisa mengakhiri pertandingan di waktu normal dengan skor mencolok. (**)


Baca Juga:
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru