Jumat, 22 November 2024

Hujan Lebat Belum Berdampak Pada Harga kebutuhan Pangan di Sumut

Nelly Hutabarat - Minggu, 20 Oktober 2024 08:05 WIB
382 view
Hujan Lebat Belum Berdampak Pada Harga kebutuhan Pangan di Sumut
Pixabay
Ilustrasi sayair-mayur yang dijual di pasar.
Medan (harianSIB.com)

Pengamat Ekonomi dan Keuangan Gunawan Benyamin mengatakan, hujan lebat yang melanda sejumlah wilayah di Sumatera Utara, termasuk Kota Medan sekitarnya, belum berdampak signifikan pada harga kebutuhan pangan strategis masyarakat.


Meskipun curah hujan tinggi dapat mengganggu aktivitas panen, distribusi barang, dan barang cepat busuk, kondisi ini belum memicu lonjakan harga besar-besaran di pasar.

Baca Juga:

Benyamin, Sabtu (19/10/2024) mengatakan, sejauh ini, berdasarkan data dari PIHPS (Pusat Informasi Harga Pangan Strategis), beberapa komoditas seperti cabai merah dan daging ayam memang mengalami kenaikan harga, tetapi hal ini lebih disebabkan oleh faktor pasokan yang menurun, dan bukan semata-mata oleh curah hujan.


Harga cabai merah di Medan mencapai Rp.28.800 per kilogram, sedangkan harga daging ayam Rp.33.200 per kilogram. Namun, harga tomat yang sebelumnya sempat melonjak telah kembali turun menjadi sekitar Rp.7.000 per kilogram.

Baca Juga:

Secara keseluruhan, fluktuasi harga pangan lainnya masih relatif stabil, dan beberapa fluktuasi, seperti minyak goreng, lebih terkait dengan harga CPO (Crude Palm Oil).


Penurunan omset yang dialami pedagang saat hujan lebat dinilai sebagai hal lumrah dan sementara, karena penurunan serapan komoditas oleh konsumen.

Dengan demikian, lanjutnya, meskipun curah hujan tinggi berdampak pada beberapa aspek logistik dan pasokan, dampaknya terhadap harga dan daya beli masyarakat masih terbatas.(*)

Editor
: Eva Rina Pelawi
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru