Minggu, 20 April 2025

Kajati Sumut Tinjau Proyek DPSP Danau Toba

Redaksi - Sabtu, 20 Maret 2021 18:50 WIB
616 view
Kajati Sumut Tinjau Proyek DPSP Danau Toba
foto:dok penkum
Tinjau Proyek:Kajati Sumut IBN Wiswantanu(kemeja putih tengah) didampingi Kajari Simalungun Bobi Sandri saat meninjau bagian  dari proyek DPSP di Parapat Simalungun,Sabtu (20/3).
Medan(SIB)
Kepala Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara Ida Bagus Nyoman(IBN)Wiswantanu mengunjungi Kejaksaan Negeri Simalungun sekaligus meninjauproyek Destinasi Pariwisata Super Prioritas (DPSP) Danau Toba ke lokasi proyek DPSP Danau Toba di Pantai Bebas Parapat Kecamatan Girsang Sipangan Bolon Kabupaten Simalungun, Jumat (19/3/2020).
Kajati Sumut IBN Wiswantanu didampingi Asintel Dwi SetyoBudi Utomo disambut oleh Kepala Kejaksaan Negeri Simalungun BobbiSandri beserta jajaran Para Kasi dan Kasubsi Kejari Simalungun dengan didampingi oleh Sekretaris Daerah Misnon Simamora danjajarannya serta Unit Satuan Kerja Kementerian PUPR, Wika Gedung dan Badan Pelaksanan Otoritas Danau Toba (BPODT).
Pada kesempatan itu Kajati dan rombongan langsung meninjauPelaksanaan pekerjaan kegiatan Destinasi Pariwisata Super Prioritas (DPSP) Danau Toba di Pantai Bebas Eks Sosor Pasir kemudian menuju Pantai Atsari dan di Kawasan Pora-Pora Kelurahan Tigaraja Kecamatan Parapat Kabupaten Simalungun.
Kunjungan ke DPSP Danau Toba, kata Kajati IBN Wiswantanuadalah sebagai bentuk dukungan Kejaksaan dalam mendukung program Destinasi Pariwisata Super Prioritas (DPSP) Danau Toba yang beradi diwilayah Kabupaten Simalungun.
Kajati juga meminta agar koordinasi antara KejaksaanNegeri Simalungun bersama Forkopimda di Kab Simalungun dan pihak Pelaksana Otoritas Danau Toba (BPODT) semakin ditingkatkan untuk menyelesaikan potensi-potensi masalah yang akan muncul ke depannya.(*)

Editor
:
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru