Sergai (SIB)
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Serdangbedagai (Sergai) menggelar Tabligh Akbar yang dilaksanakan di pelataran Mesjid Agung Sergai di Kecamatan Seirampah, Kamis (3/12/2020).
Kegiatan dilaksanakan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan dan dihadiri Pjs Bupati diwakili Sekdakab, HM Faisal Hasrimy, perwakilan Forkopimda, Plt Kakan Kemenag Zulkifli Sitorus beserta para Kepala Kantor Urusan Agama (KUA), Asisten I H Kaharuddin, Kabag Kesra Ariyanto dan para camat, serta tamu undangan lainnya.
Dalam sambutan tertulis yang dibacakan Sekdakab, Pjs Bupati Sergai H Irman mengharapkan momentum Tabligh Akbar dapat dijadikan wadah silaturahmi untuk mempererat kebersamaan dan menumbuhkembangkan ukuwah islamiyah.
Disamping itu, Tabligh Akbar ini dilaksanakan merupakan salah satu media umat Islam untuk mendapat pengetahuan dan pemahaman, sehingga dapat melakukan introspeksi diri guna mencermati apa yang telah dilakukan selama ini.
Menghadapi pesta demokrasi pelaksanaan Pilkada serentak 9 Desember mendatang, atas nama Pemerintah Kabupaten Sergai, Irman mengimbau seluruh yang hadir untuk sama-sama menyukseskan pelaksanaan Pilkada tersebut dengan tetap menjaga keamanan, ketertiban dan kedamaian, sehingga pesta demokrasi dapat terlaksana dengan baik.
Pada kesempatan itu, Irman juga mengimbau seluruh hadirin dan tamu undangan Tabligh Akbar, untuk tetap nematuhi protokol kesehatan selama acara berlangsung, dengan tetap membiasakan diri menyuci tangan dengan sabun, mengenakan masker, hindari kontak langsung dan tetap menjaga jarak
"Alhamdulilah, hari ini sudah kita terapkan. Ini sekaligus memberikan pembelajaran kepada masyarakat. Kita mengedukasi mulai dari diri kita sendiri. Kita tetap melaksanakan protokol kesehatan, namun silaturahmi diantara kita, meningkatkan ukuwah islamiyah di antara kita tetap terlaksana dengan baik," ujarnya.
Kegiatan Tabligh Akbar diawali pembacaan kitab suci Al-Qur'an oleh Muhammad Irsyad dan dilanjutkan tausiyah yang disampaikan oleh Ustadz Ferry Saptadi Putra dan Ustadz Daka Juho Simanjuntak. (*)