Kamis, 13 Maret 2025

Polersta Deliserdang Pecat Seorang Bintara

Redaksi - Senin, 23 November 2020 16:32 WIB
454 view
Polersta Deliserdang Pecat Seorang Bintara
Foto.Dok/Humas Polresta Deliserdang
PECAT : Waka Polresta Deliserdang AKBP Julianto P Sirait, memimpin upacara pemecatan melalui foto personel yang dipecat, Senin (23/11/2020), di Mapolresta Deliserdang.
Lubukpakam (SIB)
Polresta Deliserdang memberhentikan tidak dengan hormat (pecat) seorang personel berpangkat Bintara berinsial FS. Pemberhentian itu dilakukan dalam upacara dipimpin Waka Polresta Deliserdang, AKBP Julianto P Sirait, Senin (23/11/2020), di Mapolresta di Lubukpakam.

Upacara pemecatan itu tidak dihadiri yang bersangkutan (in absen), sehingga hanya menghadirkan foto personel yang dipecat.

Waka Polresta Deliserdang AKBP Julianto P Sirait, mengatakan Bripka FS dinyatakan secara resmi tidak lagi berstatus sebagai anggota Polri, karena melanggar kode etik yang mengakibatkan dirinya di PTDH (Pemberhentian Tidak Dengan Hormat).

Informasi dihimpun, Bripka FS sebelumnya bertugas di Polsek Batangkuis, diduga melanggar kode etik Polri terindikasi penyalahgunaan narkotika. Guna pembinaan, terakhir dia ditugaskan dibagian Sumda Polresta Deliserdang. (*).

Editor
:
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru