Pariksabungan (SIB)
PT Inalum meresmikan pembangunan Gapura dan Mushola Bukit Indah Simarjarunjung (BIS) Nagori Parik Sabungan, Kecamatan Dolok Pardamean, Kabupaten Simalungun, Selasa(27/10/2020).
Acara peresmian serta serah terima terlebih dahulu dimulai dengan ibadah singkat yang diikuti oleh Manajer CSR PT Inalum Tober Sidabutar, Manajer Humas Arfan Iqbal Harahap, Rorim Fanromi, Pengusaha BIS Drs Maruli Tua Sinaga, Ketua II Koperasi Destinasi Pariwisata Danau Toba Tio Elga Sinaga, J Girsang beserta anggota koperasi dan Sekretaris Nagori Pabrik Sabungan Limson Purba.
Ketua II Koperasi Tio Elga Sinaga dalam sambutannya menyampaikan rasa terima kasih kepada PT Inalum yang telah peduli dan memberikan bantuan program bina lingkungan dalam pembangunan Gapura dan Mushola melalui koperasi destinasi Danau Toba.
"Seperti yang telah kita lihat, dengan adanya Gapura dan Mushola ini diharapkan bisa menjadi tempat ibadah yang nyaman karena posisinya sangat indah menatap panorama Danau Toba. Meski pembangunan selesai diluar target yang harusnya selesai 4 bulan, namun karena situasi pandemi, pembangunan lewat dari waktu yang ditentukan," katanya.
Sementara Tober Sidabutar Manajer CSR PT Inalum menyampaikan bahwa bantuan ini merupakan salah satu bentuk kepedulian PT Inalum melalui program bina lingkungan tahun 2020 untuk pengembangan wisata di Simalungun yakni pembangunan mushola dan gapura BIS.
Tober menceritakan akhir Desember 2018 pimpinan utama Inalum berkunjung ke BIS dan sangat terkesan melihat tempat ini. Dari situlah muncul ide untuk memberikan bantuan bina lingkungan PT Inalum. Karena itu, pihaknya ingin melengkapi prasarana di objek wisata BIS terutama kebutuhan tempat ibadah.
Dia juga mengaku sebelumnya pihaknya telah melakukan kajian longsor di BIS yang langsung didatangkan dari ITB Oktober 2019 silam. Hasilnya tidak ada potensi longsor dan aman untuk dikembangkan. Berdasarkan itulah kami membangun mushola dan gapura di BIS yakni 9 April dan selesai 9 Oktober 2020 dan langsung dikerjakan Koperasi destinasi pariwisata Danau Toba dengan anggaran 195 juta.
Dia berharap dengan adanya pembangunan ini bisa semakin berkembang dan bisa menjadi tempat yang sangat ramah, nyaman bagi pengunjung. "Kami juga akan membantu mempromosikan tempat ini di kalangan pegawai PT Inalum", ungkapnya.
Sekdes Limson Purba dalam sambutannya mengatakan selamat kepada BIS yang telah mendapatkan bantuan CSR dari PT Inalum. Dia berharap agar PT Inalum ke depan bisa membantu beberapa pelaku wisata di Nagori Parik Sabungan ini.(*)