Sabtu, 15 Maret 2025

La Nyalla Minta Senator Asal Sumut Pantau dan Awasi Penyelesaian Jalan Tol Siantar-Parapat

Redaksi - Jumat, 18 September 2020 19:46 WIB
819 view
La Nyalla Minta Senator Asal Sumut Pantau dan Awasi  Penyelesaian Jalan Tol Siantar-Parapat
Foto Dok/Diskominfo Taput
KUNKER : Ketua DPD RI La Nyalla Mattalitti dalam kunjungan kerjanya meninjau obyek wisata panatapan Hutaginjang, Muara, didampingi Bupati Taput Nikson Nababan, Jumat (18/9/2020). 
Tarutung (SIB)
Ketua DPD RI La Nyalla Mattalitti melakukan kunjungan kerja (kunker) selama dua hari, Kamis-Jumat (16-17/9/2020) di Kabupaten Tapanuli Utara.

Ia mengatakan kunker tersebut menyangkut pariwisata di kawasan Geopark Danau Toba, tata ruang dan wilayah, konsep dan pendanaanya.

Kedatangan La Nyalla bersama sejumlah anggota DPD RI ini, antara lain Willem TP Simarmata disambut Bupati Tapanuli Utara Nikson Nababan bersama Forum Kordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) didampingi Indra Simaremare di Sopo Rakyat Rumah Dinas Bupati Taput dan obyek wisata panatapam Hutaginjang.

Pada kesempatan itu ia berpesan dan meminta para senator asal Sumatera Utara, meluangkan waktu memantau dan melakukan pengawasan kegiatan rehabilitasi jalan serta penyelesaian jalan tol Siantar-Parapat sebagai bagian dari konektivitas daerah.

Juga mendorong akses jalan tol Trans Sumatera sampai Sibolga, sehingga potensi wisatawan menggunakan kapal laut dan kapal pesiar yang sandar di Pelabuhan Sibolga memiliki kemudahan akses menuju kawasan wisata Danau Toba.

Sebagai bentuk kepedulian terhadap upaya penanganan pendemi Covid-19, para Senator yang melakukan Kunker memberikan bantuan APD dari BNPB dan Kemenkes berupa masker 4000 pcs, 32 dirigen handsanitizer, 1500 pcs alat rapid test dan 400 set baju hazmat yang diterima Bupati Taput Nikson Nababan.

Sementara itu sebagai ucapan terimakasih dan ungkapan rasa bangga atas kunjungan DPD RI ke Taput, Bupati Taput menyematkan seperangkat pakaian adat lengkap kepada Ketua DPD RI LaNyala Mattaliti beserta tongkat tunggal Panaluan. (*)

Editor
:
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru