Selasa, 11 Maret 2025
Kunjungi Kantor SIB Biro Tebing-Deli

Soekirman : Harian SIB Merupakan Garam Pembangunan Sergai

Redaksi - Jumat, 24 Juli 2020 18:51 WIB
231 view
Soekirman : Harian SIB Merupakan Garam Pembangunan Sergai
Foto SIB/Rimpun H Sihombing
SERAHKAN : Bupati Sergai, Ir H Soekirman didampingi Ketua TP PKK, Hj Marliah Soekirman dan Kadis Pendidikan, Drs Joni Walker Manik MM, menyerahkan buku berjudul "Soekirman, Jejak Sang Pelayan" kepada Kabiro SIB Tebing-Deli Humala Siag
Sergai (SIB)
Bupati Sergai Ir H.Soekirman berharap Harian SIB dapat menjadi corong untuk kembali menghidupkan prinsip-prinsip budaya Batak seperti, "Marsiadapari" (gotong-royong), "Marumpasa" (Berpantun) ataupun prinsip-prinsip budaya Batak lainnya yang menurutnya saat ini sudah mulai hilang tergerus zaman.

"Pasar Marketing SIB kan identik dengan orang Batak. Kita berharap, SIB dapat menghidupkan dan melestarikan kembali prinsip-prinsip "Habatahon" (Batak) yang sudah mulai hilang," kata Soekirman didampingi Ketua TP PKK Ny Hj Marliah Soekirman dan Kepala Dinas Pendidikan, Drs Joni Walker Manik saat mengunjungi Kantor SIB Biro Redaksi Tebing-Deli di Jalan Kartini Tebingtinggi, Jumat (24/7/2020) dalam rangka silaturahmi.

Kedatangan bupati disambut Kepala Biro (Kabiro) SIB Tebing-Deli, Humala Siagian SSi didampingi, para wartawan antara lain, Rimpun H Sihombing, Japet Arky Bangun dan Bonny Sembiring.

Dalam kunjungan tersebut, bupati menyampaikan terimakasih kepada Harian SIB yang selalu memberitakan pembangunan di Sergai dengan tetap mengedepankan profesionalisme dan keakuratan, sehingga membuat Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sergai diperhitungkan secara nasional.

"Terima kasih atas kerjasama yang baik yang telah terjalin selama ini. Sergai tidak bisa kehilangan SIB, karena SIB merupakan garam pembangunan di Sergai," ungkap Soekirman.

Mewakili Pimpinan Redaksi, Kabiro SIB Tebing-Deli, Humala Siagian SSi, mengucapkan terima kasih sekaligus mengapresiasi kunjungan Bupati Sergai ke Kantor Harian SIB Biro Tebing-Deli.

"Kami merasa bangga sekaligus terharu, di tengah kesibukan menjalankan tugas pemerintahan, bupati menyempatkan diri berkunjung ke Kantor Harian SIB Biro Tebing-Deli. Kiranya hubungan kemitraan yang telah terjalin baik selama ini, dapat semakin ditingkatkan ke depannya," ucap Humala.

Di akhir kunjungan, Bupati Sergai, menyerahkan buku berjudul "Soekirman, Jejak Sang Pelayan", karya tulis bupati kepada Kabiro SIB Tebing-Deli, Humala Siagian SSi dan para wartawan. (*)

Editor
:
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru