Selasa, 21 Januari 2025

Meninggal di RSUP Adam Malik Medan, RA Dikuburkan Secara Protokol Covid-19 di Labura

Redaksi - Kamis, 23 Juli 2020 19:04 WIB
580 view
Meninggal di RSUP Adam Malik Medan, RA Dikuburkan Secara Protokol Covid-19 di Labura
Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Labura, dr Mimi Andayani Nasution
Aekkanopan (SIB)
Seorang anak laki-laki RA (5), warga Dusun II, Desa Siamporik Kecamatan Kualuh Selatan, Kabupaten Labuhanbatu Utara (Labura), Provinsi Sumatera Utara, meninggal dunia di RSUP Adam Malik Medan, Rabu (22/7/2020) siang. Di hari yang sama menjelang malam, RA dikuburkan sesuai protokol penanganan Covid-19 di salahsatu pemakaman umum Desa Siamporik.

Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Labura dr Mimi Andayani Nasution melalui WhatsApp, Kamis (23/7/2020) sore, membenarkan, RA meninggal dunia di RS Adam Malik Medan dan dimakamkan secara protokol penanganan Covid-19 di Desa Siamporik.

Dijelaskan, RA diagnosa gagal nafas dan gangguan susunan saraf pusat plus suspek Covid-19 yang di keluarkan RSUP H Adam Malik Medan. " Hasil swab tenggorokan belum keluar dan masih menuggu, " imbuhnya.

Saat era new normal, masyarakat diminta tetap waspada dan menaati protokol kesehatan yang berlaku.

"Tetap gunakan masker jika keluar rumah, menjaga jarak dan mencuci tangan pakai sabun setelah selesai beraktivitas, " imbaunya.(*)

Editor
:
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru