Sabtu, 21 September 2024

Hari Pertama Pendaftaran, Belum Ada Bapaslon Daftar ke KPU Deliserdang

Lisbon Situmorang - Selasa, 27 Agustus 2024 19:56 WIB
433 view
Hari Pertama Pendaftaran, Belum Ada Bapaslon Daftar ke KPU Deliserdang
Foto: SNN/Lisbon Situmorang
SEPI: Kantor KPU Deliserdang masih terlihat sepi pada hari pertama pendaftaran bapaslon Bupati dan Wakil Bupati, Selasa (27/8/2024).
Lubukpakam (harianSIB.com)
Hari pertama pendaftaran di KPU Deliserdang, Selasa (27/8/2024), belum ada bakal pasangan calon (bapaslon) bupati dan wakil bupati yang mendaftar.

Pantauan jurnalis SIB News Network (SNN), tampak di halaman Kantor KPU Deliserdang sudah dipersiapkan teratak dan kursi untuk menampung para pendukung maupun simpatisan yang membawa bapaslon yang mendaftar.

Informasi diperoleh, ada 3 bapaslon yang diusung partai politik (parpol) maupun gabungan parpol akan mendaftar menjadi kontestan dalam Pilkada Deliserdang tahun 2024. Sementara dari jalur indenpenden tidak ada.

Baca Juga:

Ketiga bapaslon tersebut yakni, M Ali Yusuf Siregar-Bayu Sumatri Agung, dr Asri Ludin Tambunan-Lom Lom Suwondo, dan Sofyan Nasution-Junaidi Parapat.

Ketua KPU Deliserdang, Relis Yanthy Panjaitan, yang dikonfirmasi SNN membenarkan hari pertama pendaftaran yang ditutup hingga pukul 16.00 WIB, belum ada bapaslon yang mendaftar.

Baca Juga:

Menurutnya, bapaslon yang sudah berkordinasi untuk mengakses aplikasi Silon (Sistem Informasi Pencalonan) KPU adalah tim M Ali Yusuf Siregar-Bayu Sumatri Agung.

"Dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) baru datang ke kantor KPU Deliserdang, berkordinasi tentang pendaftaran melalui aplikasi Silon," kata Relis Yanthy. (*)

Editor
: Donna Hutagalung
SHARE:
komentar
beritaTerbaru