Rabu, 22 Januari 2025

Disperindag ESDM Sumut Jual 7 Ton Beras di Bawah HET di Aekkanopan

Redaksi - Selasa, 05 Maret 2024 12:34 WIB
671 view
Disperindag ESDM Sumut Jual 7 Ton Beras di Bawah HET di Aekkanopan
(Foto: harianSIB.com/Chairul Matondang)
ANTRE: Warga sedang antre membeli beras di pasar murah yang diadakan Dinas Perindustrian, Perdagangan, Energi dan Sumber Daya Mineral (Disperindag ESDM) Sumatera Utara, di Lingkungan Wonosari II, Kelurahan Aekkanopan, Selasa (5/3/2024).
Aekkanopan (harianSIB.com)
Dinas Perindustrian, Perdagangan, Energi dan Sumber Daya Mineral (Disperindag ESDM) Sumatera Utara menjual 7 ton beras di bawah Harga Eceran Tertinggi (HET) di Aekkanopan, Selasa (5/3/2024).
Analisis Perdagangan, Disperindag ESDM Sumatera Utara (Sumut), Ahyar, menyebutkan, menjual beras di bawah HET atau harga pasar di Aekanopan itu, berkaitan kegiatan pasar murah yang diadakakan Disperindag ESDM Sumut.
Pelaksanaan kegiatan itu, pihaknya bekerja sama dengan Dinas Perdagangan, Koperasi UKM Labura. Kegiatan itu diadakan dalam menyambut bulan puasa Ramadan dan Hari Raya Idul Fitri 2024.
Ahyar menjelaskan, selain menjual beras, di operasi pasar itu juga dijual minyak makan dan kebutuhan bahan makanan lainnya yang harganya di bawah harga pasar.
Untuk beras, jelasnya, dijual dengan harga Rp53 ribu per karung (satu karung berisi 5 Kg) dan harga itu lebih murah dibandingkan dengan harga pasar yakni Rp57.500 per karung.
Ditanya apakah kegiatan pasar murah itu ada kaitannya dengan isu krisis pangan, dikatakannya tidak dan kegiatan itu untuk menekan harga sehingga masyarakat bisa menikmati harga bahan makanan di bawah harga pasar.
Kadis Perdagangan Koperasi UKM Labura, S A Hasibuan, berterimakasih kepada Disperindag ESDM Sumut atas diselenggarakan pasar murah itu dan hal itu sangat membantu masyarakat.
Erwin salah seorang warga saat diwawancarai di lokasi kegiatan pasar murah tersebut berterimakasih dilaksanakannya pasar murah dan sangat membantu. (*)

Editor
:
SHARE:
Tags
komentar
beritaTerbaru