Medan (SIB)
Wakil Ketua DPRD Kota Medan, Ihwan Ritonga membantu proses pengobataan, Rahma (10), bocah yang menderita luka bakar akibat ledakan gas tabung elpiji saat membantu ibunya berjualan nasi.
Politisi Gerindra tersebut langsung menjemput siswi SD Muhamadiyah itu dari kediamannya di Jalan Turi Gang Jasa II Medan Kota untuk dibawa ke salah satu rumah sakit di Medan.
"Peristiwa ini terjadi Oktober lalu, di mana anak ini saat kejadian sedang membantu ibunya berjualan nasi, secara tiba-tiba terjadi ledakan gas tabung elpiji. Saat itu ada 5 korban dan anak ini mengalami luka bakar, tapi proses penanganan tidak maksimal hingga harus pulang dari rumah sakit," ucap Ihwan kepada wartawan, Sabtu (10/12).
"Luka bakar yang dialaminya sekitar 30 persen, tapi selama sebulan ditangani belum ada perkembangan dan selalu menahan sakit akibat luka bakar yang dialami. Mendapatkan laporan warga akhirnya saya berinsiatif membantu dengan membawanya ke salah satu rumah sakit agar luka bakar yang dialami dapat ditangani," katanya.
Ia mengatakan, saat ini tim dokter sedang menangani Rahma, sehingga dapat pulih dan sembuh.
"Kita berharap agar anak ini cepat pulih dan sembuh supaya bisa sekolah lagi," pungkasnya. (A12/a)