Sabtu, 21 September 2024

Usia Muda Terkena Asam Urat? Ini Penjelasannya dan Cara Mengatasinya

Robert Banjarnahor - Sabtu, 21 September 2024 10:56 WIB
80 view
Usia Muda Terkena Asam Urat? Ini Penjelasannya dan Cara Mengatasinya
Foto: Shutterstock
Ilustrasi asam urat
Medan (harianSIB.com)
Asam urat adalah senyawa alami yang terbentuk dari sisa metabolisme purin dari makanan yang dikonsumsi sehari-hari. Asam urat memiliki beberapa fungsi dalam tubuh , yaitu sebagai antioksidan atau menangkal radikal bebas, stimulan sistem kekebalan tubuh, dan menjaga tekanan darah.

Asam urat memang lebih sering dialami oleh yang Lanjut Usia (Lansia), tetapi tidak menutup kemungkinan orang yang masih muda juga bisa terkena. Kadar asam urat yang terlalu tinggi dapat menimbulkan serangan gout, suatu bentuk radang sendi yang menyakitkan.

Disarikan dari Medical News Today dan National Institute of Arthritis and Musculoskeletal and Skin Diseases (NIAMS), dikutip dari Kompas.com, berikut faktor yang menyebabkan masih muda tetapi terkena asam urat:

Baca Juga:

*Pola makan tinggi purin: seperti daging merah, jeroan (hati, ampela, usus, otak hewan ternak), makanan laut (ikan teri, sarden, herring, kerang, dan udang).
*Konsumsi makanan manis berlebihan: kandungan fruktosa pada kue, permen, sereal, produk roti, jus buah berpemanis, dan minuman bersoda bisa merangsang produksi asam urat.
*Minuman beralkohol: konsumsi alkohol dapat meningkatkan risiko terkena asam urat dan memperparah penyakit gout yang sudah ada.
*Hal ini karena alkohol tinggi purin dan memengaruhi laju sekresi asam urat.

Kemudian, faktor lainnya :

Baca Juga:

*Obesitas: berat badan berlebihan memicu serangan gout karena tubuh memproduksi lebih banyak asam urat dan kesulitan membuangnya.
*Riwayat keluarga: anak dengan orangtua pengidap gout lebih berisiko terkena serangan asam urat.


*Tekanan darah tinggi: tensi tinggi bisa meningkatkan risiko asam urat, sebaliknya gout juga memicu hipertensi. *Sindrom metabolik: orang dengan gula darah tinggi, tensi tinggi, kadar kolesterol abnormal, dan kelebihan lemak visceral di pinggang berisiko terkena serangan gout.


*Kondisi medis: seperti diabetes, penyakit jantung, dan masalah ginjal bisa meningkatkan risiko asam urat.

Faktor-faktor tersebut, jika tidak dikendalikan, dapat memicu serangan asam urat meski di usia yang relatif muda. Karenanya, dengan mengetahui faktor penyebab asam urat di usia muda, Anda dapat lebih aware agar tidak terkena serangan gout.

Untuk diketahui, asam urat normal berkisar antara 2,5-7,0 mg/dl pada pria. Sementara, kadar asam urat normal wanita sekitar 1,5-6,0 mg/dl. (*)

Editor
: Robert Banjarnahor
SHARE:
komentar
beritaTerbaru